Wasit Persija vs Home United Itu Telah Keluarkan 374 Kartu Dari 88 Laga

wasit turki
wasit turki (Foto : )
www.antvklik.com
– Ada yang menarik dari pertandingan Persija Jakarta kontra Home United yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno Senayan kemarin (15/05). Selain hasil pertandingan yang diluar ekspetasi, keputusan wasit pun menuai banyak kontroversi.Persija harus mengakui Home United dalam laga leg kedua semifinal Piala AFC 2018 Zona ASEAN. Persija menyerah 1-3 atas wakil Singapura itu, sehingga membuat agregat 3-6, setelah di leg pertama, Tim Macan Kemayoran kalah 3-2 di Singapura.Pelatih Persija, Stefano 'Teco' Cugurra mengakui jika pertandingan tadi malam sangat sulit. Penjaga gawang pelapis Macan Kemayoran belum siap mental bermain di laga penting selevel Piala AFC.
Rizky Darmawan dengan jelas melakukan blunder dua kali. Pertama ketika Persija kalah 2-3 dari Home United di Singapura, kemudian blunder kedua dilakukan Rizky saat Persija kalah 1-3 di SUGBK."Dia kiper muda dan punya kualitas. Mental [Rizky] belum siap, tapi dia punya kualitas dan teknik. Ini sepak bola, ini kondisi ketika kami kehilangan kiper terbaik Indonesia [Andritany Ardhiyasa],""Kami harus dukung pemain kami, bukan hanya Rizky yang salah tapi tim secara keseluruhan. Kami harus fokus ke liga karena Piala AFC sudah lewat,""Ini malam yang sulit bagi kami. Dan pada saat pertandingan, wasit menyuruh saya duduk di bench. Tidak seperti biasanya yang saya bisa berjalan di area saya,"Terlepas dari kekalahan Persija, sang pengadil pertandingan pun menjadi sorotan utama para penikmat sepak bola. Wasit Turki Al-Khudhayr yang memimpin pertandingan menuai kritik.Wasit Turki yang berasal dari Arab Saudi dikritik, karena dinilai merusak permainan Tim Macan Kemayoran. Dia menghukum bek andalan Persija, Jamierson Xavier, dengan kartu kuning kedua pada babak pertama.  Akibatnya, Persija sulit mengembangkan permainan. Ismed Sofyan dan kawan-kawan kesulitan mengembangkan permainan pada babak kedua dengan kondisi tertinggal 1-2.Tak berhenti sampai disitu, hukuman kartu merah juga kembali diberikan kepada pemain Persija. Kiper Daryono yang berada di kursi cadangan juga ikut diusir oleh Turki Al Khudayr karena dianggap melakukan protest berlebihan.Total, Turki telah mengeluarkan 374 kartu dari 88 pertandingan di berbagai kompetisi. Atau jika dipukul rata, Turki telah mengeluarkan empat kartu dalam satu pertandingan.Meski meninggalkan sejumlah kontroversi, namun Turki punya rekam jejak baik di lapangan hijau. Pria asal Arab Saudi itu sudah lama mengantongi lisensi FIFA yang ia dapat pada tahun 2014.Berikut, daftar pertandingan internasional yang pernah dipimpin Turki, dikutip dari Transfermarkt.com