Golden Boot Salah Dipajang Disamping Patung Firaun

sepatu salah
sepatu salah (Foto : )

www.antvklik.com – Mohamed Salah memang fenomenal dalam debutnya bersama Liverpool. Dia mencetak 32 gol dalam 38 laga Liga Primer Inggris. Raihan itu membuatnya mendapat Golden Boot atau Sepatu Emas. Uniknya, sepasang sepatu Mohamed Salah rencananya akan dipamerkan di British Museum. Menariknya lagi, Golden Boot milik Salah itu dipajang berdampingan dengan patung Firaun. 

British Museum memang punya banyak koleksi bersejarah peninggalan Mesir Kuno, mulai dari patung Firaun, alas kaki zaman Mesir Kuno, hingga perhiasan zaman dulu. Kini, Sepatu Salah mendapat tempat yang paling membanggakan di harta yang usianya sudah berabad-abad dalam koleksi museum di Mesir. Neal Spencer, penjaga British Museum mengatakan: "Akuisisi sepatu ini membawa koleksi Mesir yang terkenal di dunia Museum Inggris hingga saat ini."

"Sepatu ini menceritakan kisah ikon Mesir modern, tampil di Inggris, dengan dampak global yang sesungguhnya." "Ditampilkan di antara patung-patung firaun kuno, kami sekarang menunjukkan betapa terhormatnya Mohamed Salah dengan Sepatu Emas untuk Liverpool." Spencer tanpa ragu menyebut Salah sebagai sosok yang mewakili perkembangan budaya Mesir di masa modern.

"Salah sesaat lagi akan memimpin timnas Mesir ke putaran final Piala Dunia 2018. Akuisisi sepatu ini masuk proyek kami untuk menceritakan sejarah kehidupan di abad 20 dan 21 dari Mesir." "Dari olahraga, hiburan, dan hal-hal lain di dunia, koleksi ini kini terbuka dan bisa dilihatr semua orang, seperti halnya koleksi lainnya dari era lain dalam sejarah panjang Mesir," kata Spencer. "Akuisisi ini dibangun di atas proyek kami baru-baru ini untuk memperoleh objek yang menceritakan kisah kehidupan sehari-hari abad ke-20 dan 21 dari Mesir.

Selain meraih Golden Boot, Salah juga sukses mengantar Liverpool ke final Liga Champions. The Reds akan menantang juara bertahan Real Madrid pada 26 Mei. Salah juga akan memimpin Mesir di putaran final Piala Dunia 2018. Wajar jika nama Salah tiap hari makin populer. Bukan hanya di Liverpool, Inggris, atau Mesir saja tapi sudah di seluruh dunia. Sepanjang musim ini total Salah sudah membukukan 44 gol di seluruh kompetisi musim ini.