Pesan Self Love ala Kamal Hafid Bintang Samudera: Kamu Adalah Versi Terbaik Dirimu Sendiri

Kamal Hafid
Kamal Hafid (Foto : Instagram @kamalh24)

AntvKamal Hafid selalu menggunakan media sosialnya untuk membagikan hal-hal positif. Bagaimana selengkapnya? 

Kamal Hafid mendapat sorotan besar begitu berperan sebagai Kapten Danu di sinetron ANTV Bintang Samudera.

Meskipun second lead character, Kamal tidak luput dari perhatian penonton. Mereka menyukai penampilannya sebagai prajurit TNI Angkatan Laut.

Dengan media sosialnya, Kamal pun sering membagikan momen-momen syutingnya sebagai Kapten Danu. Terlebih saat Kamal memakai seragam TNI, seperti PDU sampai PDL layar atau loreng.

Potret-potret Kamal memakai seragam ini sering membuatnya dikira sebagai tentara sungguhan. Pasalnya, ia mempunyai postur tubuh tinggi yang bugar. 

Di samping itu, Kamal sering menggunakan media sosialnya untuk berinteraksi dengan warganet, terlebih penggemar.

img_title
Story Instagram Kamal Hafid Bintang Samudera. (Foto: Instagram @kamalh24)

Tak jarang, aktor asal Aceh ini membalas komentar warganet di unggahannya. Ia selalu menyempatkan diri untuk membaca dan membalas pesan penggemar yang masuk ke DM Instagram. 

Hal ini begitu dihargai oleh penggemarnya. Tak jarang mereka bahkan meminta pendapat dan saran, yang juga dijawab oleh pemeran Kapten Danu ini. 

Kamal pun terkadang menuliskan kata-kata nasihat dan motivasi melalui story Instagram-nya, seperti yang baru-baru ini dilakukannya.

Kamal menyapa penggemar di hari Senin, 26 Desember 2022 ini dengan foto dirinya yang sedang di pinggir jalan tol. Ia pun memberi kata-kata inspiratif yang memotivasi.

img_title
Story Instagram Kamal Hafid. (Foto: Instagram @kamalh24)

“Selamat pagi. Inget ya. Kamu adalah versi yg terbaik utk diri kamu sendiri,” tulis Kamal Hafid, dikutip dari story Instagram @kamalh24. 

“Lakukan terus yang terbaik, ga usah mikir besok gimana. Yang penting sekarang di jalanin dgn versimu,” tulisnya kemudian. 

“Jgn lupa berdoa untuk hari ini. Bismillah,” tutupnya. 

Bagaimana dengan hari Seninmu, ANTV Lovers? Terapkan nasihat Kamal Hafid untuk hari yang baik dan positif!

Saksikan penampilan Kamal Hafid sebagai Kapten Danu di sinetron Bintang Samudera setiap hari pukul 18.30 WIB hanya di ANTV!

Sekarang kamu juga bisa menyaksikan tayangan seru ANTV di live streaming, klik di sini.

Cara Memasang STB (Set Top Box) ke TV

img_title
Scan STB untuk Siaran Digital ANTV. (Foto: ANTV)

Ingin menyaksikan tayangan ANTV yang lebih jernih? Segera migrasi siaran TV analog ke siaran digital atau Analog Switch Off (ASO) untuk seluruh televisi di wilayah Jabodetabek. 

ANTV yang saat ini mengudara di digital Channel 26 siap memberikan tayangan dengan kualitas yang lebih bersih, jernih, dan canggih. 

Jika belum berhasil menemukan siaran digital ANTV, dapat melakukan scan ulang dengan menggunakan metode manual scan ulang.

Caranya masukkan frekuensi Jakarta UHF 34, Bandung UHF 38, Semarang UHF 39, Yogyakarta UHF 35, dan Surakarta UHF 35. Pastikan antena dalam kondisi baik dan di posisi yang benar. 

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan siaran digital, dapat menggunakan STB (Set Top Box) bersertifikat. Berikut panduan dalam memasang STB:

  1. Siapkan STB dan antena 
  2. Jangan lupa pastikan TV dalam mode AV
  3. Pindahkan konektor antena biasa dari TV ke STB
  4. Pasang kabel RCA atau video audio sesuai dengan warnanya di TV dan STB 
  5. Nyalakan STB
  6. Atur LCN dalam keadaan hidup agar langsung memperoleh Channel 26 ANTV
  7. Masukan kode area atau kode pos daerah tempat tinggal
  8. Klik pencarian otomatis
  9. TV digital siap ditonton