Susi Pudjiastuti Bela Najwa Shihab saat Dibully Rudi Valinka

Najwa Shihab dan  Susi Pudjiastuti
Najwa Shihab dan Susi Pudjiastuti (Foto : Instagram @susipudjiastuti115)

Antv – Belakangan ini, nama Najwa Shihab tengah menjadi perbincangan publik lantaran kritikan pedasnya tentang oknum kepolisian yang suka pamer harta. Tak hanya itu, Najwa Shihab juga dikritik lantaran kerap membawakan acara yang menyudutkan narasumber.

Usia pernyataanya di sebuah Podcast, Najwa Shihab lantas dibully banyak pihak hingga Nikita Mirzani pun ikut-ikutan membela kepolisian.

Hingga seseorang bernama Rudi Valinka dengan akun Twitternya bernama @kurawa pun ikut mengkritisi gaya Najwa Shihab yang kerap keras dan tajam terhadap narasumber yang diundangnya. 

Rudi menjelaskan dirinya kerap mengingatkan Najwa agar lebih santai dalam menggali informasi dari narasumber, terlebih pejabat pemerintah.

Menurutnya hal itu telah diungkapkannya berkali-kali kepada Najwa, namun sikap dan gayanya membawa berita tak juga berubah dan membuat banyak narasumber yang enggan diundang Najwa, justru beralih ke Podcast Deddy Corbuzier yang lebih santai dan bersahabat.

 

 

"Mba @najwashihab ini kelemahannya dia gak mau mendengar, sudah beberapa tahun lalu kita nasihatin untuk merubah cara dia menjadi pembawa acara. Sekarang narasumber penting hampir gak ada yang mau ke acara dia lagi, semua diambil habis sama Deddy Corbuzier. Orang-orang sekelilingnya yang merusak," tulis @kurawa, seperti dilansir Minggu, 25 September 2022.

 

 

Postingan Rudi tersebut dibalas oleh Mantan Menteri Perikanan dan Kelautan, Susi Pudjiastuti. Melalui akun Twitternya Susi membalas langsung cuitan Rudi Valinka yang dinilai tak pantas mengkritisi seorang jurnalis senior yang punya integritas yang tinggi dalam pekerjaanya.

Susi menilai seorang Najwa Shihab adalah pribadi yang profesional sebagai seorang jurnalis. Najwa Shibab, disebut memiliki pribadi dan integritas yang tinggi dalam menjalankan profesinya.

"Anda itu ada apa dan kenapa? Nana @najwashihab adalah seorang profesional di profesinya. Seseorang disebut profesional dalam profesinya apabila dia mencintai, konsisten, passionate, memberikan dedikasi dengan semua prinsip dan integritasnya. Sebagai seorang wanita, I Stand for Najwa," tulis Susi.