Alami Perundungan di Medsos, Inul Pernah Stress dan Kencing Darah

Inul Daratista
Inul Daratista (Foto : Instagram: @inul.d)

Antv – Perkataan kasar dari netizen kerap menyasar para artis. Hal tersebut juga dirasakan oleh Inul Daratista, kejadiannya tersebut membuatnya jatuh sakit dan dirawat di rumah sakit. Bukan sakit biasa, Inul bahkan mengalami kencing darah.

Saat dijumpai awak media dikawasan Cawang, Jakarta Timur ia menceritakan awal mula rasa sakit yang dialaminya. Sakit tersebut disebabkan terlalu stress memikirkan hujatan yang dilontarkan netizen. Momen tersebut terjadi saat ia masih menjadi juri di ajang pencarian bakat dangdut pada tahun 2015 lalu.

Pada saat itu, Inul mengaku bahwa dulu dirinya baru pertama kali bermain media sosial. Hal tersebutlah yang membuatnya kaget mendapatkan perundungan dari netizen.

"Waktu di dangdut akademi, dulu itu tahun pertama kali dangdut akademi tahun 2015 dulu waktu ngadepin sosial media yang pertama kali kaget," kata Inul Daratista ketika dijumpai awak media di Studio BSC, Cawang, Jakarta, Senin 5 September 2022.

 

img_title
Inul Daratista. (Foto : ANTV)

 

Saat menjadi juri, ia mendapatkan perintah untuk menambahkan peserta ajang dangdut tersebut. Ia memutuskan untuk memilih penyanyi dangdut kembar yaitu Rizky Ridho, namun yang tidak setuju dengan keputusannya tersebut banyak perkataan kasar yang diberikan warganet pada suami Adam Suseno tersebut.

"Nah pada waktu itu kan ada Rizky Ridho tuh, semuanya pada nggak setuju. Karenakan tau sendiri katanya suara Rizky Ridho kurang bagus, tapi aku harus bawa mereka masuk karena fans mereka juga banyak," ucap Inul.

"Mereka juga harus diberikan kesempatan karenakan mereka punya potensi juga," sambungnya

Kendati demikian, momen pahit yang dialami Inul Daratista mengharuskan dirinya memulihkan kesehatan selama seminggu di rumah sakit.

"Recovernya seminggu di rumah sakit, syok terus stress ya sampai gitu lah, terus gemeter aja," ujar Inul Daratista.

Inul juga mengaku kini dirinya sudah kebal mengatasi perundungan dari netizen, bahkan dirinya juga mengajak para peserta lainnya untuk kuat menghadapi jahatnya komentar dari netizen.

Bahkan, ketika Inul stress dan masuk rumah sakit, rekannya Iis Dahlia memarahi Inul dan menyarankan Inul untuk tidak menggubris komentas pedas netizen. Karena menurut Iis Dahlia orang-orang berhak untuk memberikan komentar bebas.

"Karena waktu dulu Bu Iis Dahlia semepet diomelin saya 'Ngapain kamu mikirin orang mau joget kek, ya terserah lah gitu' yaudah bu Iis sempet ngomel-ngomel lah ya. 'Lah ndok ngapain kamu mikirin, ora usah dipikirin, ora usah digagas itu kan kamu gak kenal orangnya, gak kenal Instagramnya bodong apa beneran gak usah digubris, karena orang berhak ngomong apa aja di sosial media'," lanjutnya.

Lebih lanjut, sebagai penyanyi senior yang sudah lebih dulu berkecimpung di dunia hiburan tarik suara, Inul memberikan nasihat pada para peserta ajang dangdut agar memiliki mental yang kuat supaya bisa menghadapi komentar jahat dari netizen.

"Jadi ini pelajaran buat para peserta. Yaudah lah ini semua peserta di stasiun televisi yang mengadakan kompetisi-kompetisi dangdut itu memang kenceng banget ya, bussernya jahat-jahat, sosial media jahat-jahat banget, jadi kita harus bisa membackup sosial media juga, supaya kita punya mental kuat seperti baja," pungkasnya.