Polres Sumbawa Beri Bingkisan di Peringatan Hari Disabilitas Internasional 2022

Polres Sumbawa Beri Bingkisan di Peringatan Hari Disabilitas
Polres Sumbawa Beri Bingkisan di Peringatan Hari Disabilitas (Foto : antvklik-Irwansyah)

Antv – Jajaran Polres Sumbawa, Polda NTB, mendukung kegiatan peringatan Hari Disabilias Internasional Tahun 2022 yang dilaksanakan bersama dengan Yayasan Disabilitas Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggra Barat.

"Hari Disabilitas Internasional yang dilaksanakan oleh pengurus Yayasan Disabilitas Kabupaten Sumbawa, didukung oleh Jajaran Polres Sumbawa sebagai bentuk kepedulian kepolisian terhadap kaum difabel," kata Kapolres Sumbawa AKBP Henry Novika Chandra, melalui Kasat Lantas IPTU Samsul Hilal, Minggu (04/12/2022).

Berbagai rangkaian kegiatan peringatan Hari Disabilitas Internasional, tahun 2022, yakni pengajian, jalan sehat dan pemberian bingkisan.

"Kita susah melaksanakan pengajian di Majid Agung Nurul Huda pada hari Sabtu kemarin, kemudian hari minggu ini kita mengawal kegiatan jalan sehat yang dilaksanakan di lokasi Car Free Day Jalan Samota," ungkapnya.

Pada kempatan tersebut lanjut Samsul Hilal, ia menyerahkan bingkisan dari Kapolres Sumbawa untuk anggota Forum Disabilitas Sumbawa.

"Diharapkan, bingkisan tersebut bisa bermanfaat bagi mereka," ungkapnya.

Semua rangkaian kegiatan peringatan hari Disabilitas Internasional berjalan dengan baik.