Anak Umur 12 Tahun Jual Emoji Ikan Paus, Raup 5 Miliar Rupiah Lebih

Anak Umur 12 Tahun Jual Emoji Ikan Paus, Raup 5 Miliar Rupiah Lebih
Anak Umur 12 Tahun Jual Emoji Ikan Paus, Raup 5 Miliar Rupiah Lebih (Foto : )
Belakangan ini, NFT miming menjadi salah satu alternatif orang untuk menjual karya seni digitalnya. NFT dapat diartikan sebagai sebuah token kriptografi yang mewakili suatu barang yang dianggap unik.
 
Dengan memiliki aset NFT, pemilik seperti memiliki karya seni atau barang antik. Sebenarnya NFT ini mirip dengan aset digital lainnya, seperti Bitcoin dan Ethereum. Namun, perbedaan mendasarnya ialah NFT ini tidak bisa dipertukarkan.Weird Whales sendiri adalah koleksi karya seni digital kedua dari Ahmed. Sebelumnya, ia juga pernah membuat koleksi karya seni digital yang terinspirasi dari game piksel Minecraft, bernama "Minecraft Yee Haa".Koleksi NFT milik Ahmed yang pertama berisi 40 tipe avatar bergaya piksel. Namun, penjualan NFT Minecraft Yee Haa ini tidak sesukses Weird Whales."Saya membuatnya setelah menghabiskan terlalu banyak waktu bermain video game Minecraft," kata Ahmed.   Ahmed menciptakan karya seni, lalu memprogram karya seni itu satu per satu sendiri. Dalam menciptakan Weird Whales, Ahmed terinspirasi dari meme ikan paus bergaya piksel popular. Kemudian, ia mengawinkannya dengan gaya seni digital melalui program yang dibuatnya sendiri. Maka, jadilah 3.350 tipe emoji Weird Whales.   Saat ini, Ahmed sedang mengerjakan koleksi karya seni digital ketiganya yang bertema superhero. Ia juga ingin membuat game bawah air yang menampilkan ikan paus.