Masjid Agung Al-Azhar Jakarta Pastikan Gelar Shalat Idul Fitri 1442 H

Masjid Al Azhar
Masjid Al Azhar (Foto : )
Berbeda dengan Masjid Istiqlal, shalat Idul Fitri 1442 Hijriah di Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dipastikan akan tetap digelar, Kamis (13/5/2021).
Rencananya, ibadah shalat Idul Fitri akan digelar di lapangan masjid dengan alokasi tempat sekitar 50 persen dari total kapasitas 15.000 jamaah."Al-Azhar mengadakan shalat Idul Fitri 1442 H karena pemerintah membolehkan melaksanakannya asal catatannya di lapangan. Dalam kondisi normal, kapasitas 
Al-Azhar ini bisa menampung 15.000 jamaah," jelas Kepala Kantor Masjid Agung Al-Azhar, Iding saat ditemui ANTV di lokasi, Rabu (12/5/2021). "Karena sesuai dengan aturan pemerintah yang memperbolehkan shalat di lapangan adalah 50 persennya dari kapasitas, maka sekitar 7.500 jamaah bisa shalat di sini," lanjutnya. [caption id="attachment_463883" align="aligncenter" width="854"] Iding, Kepala Kantor Masjid Agung Al-Azhar, saat ditemui ANTV, Rabu (12/5/2021). Foto (Putra D Laksana).[/caption]Iding memastikan, pihaknya akan menerapkan protokol kesehatan ketat selama pelaksanaan ibadah shalat Idul Fitri. Seperti mengatur jarak shalat bagi para jamaah dan mewajibkan setiap jemaah untuk menerapkan protokol kesehatan."Kita menerapkan protokol kesehatan. Pertama ketika jamaah datang suhu tubuhnya sudah diukur jika lebih dari 37/38 derajat ke atas tidak diperkenankan masuk ke lapangan untuk shalat. Yang kedua, di setiap pintu gerbang kita siapkan cuci tangan. Ketiga, jamaah wajib memakai masker dan membawa alat shalat tersendiri," kata Iding.