Blunder di Final Liga Champions, Loris Karius Bakal Kembali Bermain di Liga Inggris

Loris Karius
Loris Karius (Foto : )
Kiper Liverpool yang membuat blunder di partai puncak Liga Champions musim 2017-2018, Loris Karius dikabarkan bakal kembali ke Liga Inggris musim 2020-2021.
The Reds tengah menjajaki peluang meminjamkan Karius ke salah satu klub EPL, Wolverhampton Wanderers dan negosiasi berjalan lancar.The Wolves bakal mendapatkan jasa Loris Karius dengan status pinjaman untuk musim 2020/2021. The Wolves tertarik mendatangkan Karius sebagai pesaing dan pelapis Rui Patricio di bawah mistar.Loris Karius sebelumnya dipinjamkan oleh Liverpool ke klub Liga Super Turki, Besiktas selama dua musim sejak 2017 dengan biaya pinjaman sebesar 2,25 juta poundsterling atau setara Rp 43 miliar.Peminjaman tersebut dengan opsi transfer permanen musim depan jika Besiktas bersedia membayar 7,25 juta poundsterling atau setara Rp 140 miliar.Selama kurun waktu dua musim sebagai pemain pinjaman, Loris Karius gagal meyakinkan Besiktas untuk mempermanenkan kontrak peminjaman pada akhir musim 2019-2020.Di Besiktas, penjaga gawang 26 tahun itu sudah membuat 67 penampilan, dengan gawangnya bergetar 95 kali dan hanya membuat 14 clean sheet.Namun Liverpool pun kabarnya tidak akan memberikan kiper asal Jerman tersebut kesempatan kedua di Anfield. Kontrak kiper asal Jerman itu baru berakhir pada 30 Juni 2022.Selain itu Karius juga tengah berselisih dengan Besiktas. Tak digaji selama empat bulan di Besiktas, Loris Karius bakal memutus sisa kontraknya dan bersiap kembali ke Liga Inggris mulai 30 Juni.Namun Direktur Besiktas Erda Torunogullari menyatakan bahwa Loris Karius menolak langkah klub yang tidak membayar gaji pemain selam pandemi corona masih terjadi.Pihak Karius dan Besiktas pun disebut setuju untuk memutus sisa kontrak dengan kewajiban klub membayar 400 ribu poundsterling (Rp7,6 miliar).Loris Karius memang bukan wajah asing bagi Liverpool. Loris Karius datang ke Anfield pada 2016 lalu. Liverpool membelinya dengan harga 10 juta euro atau setara Rp 168 miliar dari Mainz pada awal musim 2016/2017.Walau hanya dua musim bermain di Liverpool, sosok kiper berusia 26 tahun tersebut akan dikenang fans Liverpool. Sebab, dia membuat dua blunder fatal pada final Liga Champions 2017/2018 melawan Real Madrid. Liverpool pun kalah 1-3 dari Real Madrid.