Tips Menghindari Pertengkaran Saat LDR

cover ldr
cover ldr (Foto : )
www.antvklik.com - Long Distance Relationship (LDR) memang sangatlah tidak mudah. Banyak pasangan yang LDR berjalan tidak mulus, ada sebagian yang kandas di tengah jalan. Pastinya sebelum melakukan LDR kamu dan pasangan sudah berkomitmen jika ke depannya ada pertengkaran.

ldr 1

Memang semuanya tidak bisa dilakukan dengan hal seperri kirim pesan, atau video call. Semua akan terasa sulit jika kamu tidak bertemu langsung dengan pasangan kamu. Pastinya sering kali pasangan kamu kerap curiga terhadap diri kamu. Berikut beberapa tips untuk menghindari pertengkaran saat LDR yang kutip oleh ANTV :

1. Jangan Terlalu Sering Kirim Pesan

Kamu dan pasangan kamu memang berada sangat jauh, ada yang berbeda pulau, bahkan ada yang antar benua. Kamu boleh saja mengirim chat untuk menanyakan kabar si dia, menanyakan kegiatannya apa saja. Namun jangan terlalu sering dan itu akan bikin pasangan kamu merasa risih dan tidak nyaman dengan chat kamu. Dan satu hal lagi, coba hal kecil jangan dibesar-besarkan itu akan membuat emosi kalian tidak stabil, dan akhirnya timbul pertengkaran.

ldr 2

2. Beri Ruang Waktu Untuk Si Doi

Berikan ruang untuk pasangan kamu, ruang maksudnya adalah ruang dimana kamu memberikan waktu terhadap pasangan kamu untuk melakukan hal-hal bersama teman-temannya. Disana kamu harus mengerti, si doi juga butuh waktu untuk bersama teman-temannya. Mungkin nongkrong dicafe, atau melakukan olahraga, dan banyak yang lainnya. Kamu juga harus bisa memantau si doi, apakah si doi melakukan hal-hal yang positif atau negatif. ldr 3

3. Berani Mengaku Jika Salah

Setiap pasangan pasti pernah merasakan pertengkaran. jika kamu bertengkar sangat hebat, coba redamkan dulu emosi kamu. Coba kamu lakukan hal-hal yang bisa meredamkan emosi seperti, denger musik, nonton film, kemungkinan emosi kamu akan reda sekejap. Jika kamu sudah tidak merasakan emosi, baru kamu hubungi si doi, dan kamu harus megakui kesalah kamu dan cobalah minta maaf ke doi. Bicara lembut ke si doi dan bikin hatinya luluh.  Pastinya si doi akan memaafkan kamu, jika kamu mengakui kesalah kamu.

ldr 4

Nah.. gimana guy’s itu tadi tips menghindari pertengkaran saat LDR.. semoga bermanfaat ya guy’s.. semoga langgeng buat kamu yang LDR..