Sonam Kapoor Mengaku Merasa Nyaman Mengenakan Sari saat Cuaca Panas di India

Sonam Kapoor Merasa Nyaman Kenakan Sari saat Cuaca Panas India
Sonam Kapoor Merasa Nyaman Kenakan Sari saat Cuaca Panas India (Foto : Instagram)

Antv – Aktris Bollywood Sonam Kapoor, yang terlihat di pertandingan IPL bersama dengan CEO Apple, Tim Cook, mengatakan mengapa ia memilih untuk mengenakan sari ke pertandingan tersebut.

Menurut Sonam Kapoor karena sari itu nyaman saat digunakan dalam cuaca yang panas.

Sonam bersama dengan suaminya, Anand Ahuja dan Tim Cook, menonton pertandingan antara Delhi Capitals dan Kolkata Knight Riders pada hari Kamis (20/4/2023).

Sonam Kapoor yang telah malang melintang di dunia modeling ini mengenakan sebuah "sari linen sederhana" dan menambahkan sebuah ikon ekstra dengan "perhiasan vinatge".

Sonam Kapoor memberi keterangan pada foto tersebut: "Dalam sebuah sari linen sederhana dengan perhiasan vintage. Saya merasa sari adalah yang paling nyaman untuk dikenakan di cuaca India yang panas. Terima kasih @anavila_m karena telah membuat beberapa sari yang paling cantik dan indah yang meneriakkan kesederhanaan."

Selain itu, Sonam Kapoor saat ini tengah menikmati menjadi seorang ibu baru bagi anak laki-lakinya, Vayu.

Diketahui, Sonam dan Anand menikah pada tanggal 8 Mei 2018, setelah berpacaran selama beberapa tahun.

Mereka kemudian memiliki putra mereka, Vayu yang lahir pada tanggal 20 Agustus 2022 lalu.

Diketahui, Sonam Kapoor kelahiran 9 Juni 1985, adalah seorang aktris India yang tampil dalam film-film Bollywood.

Sonam Kapoor adalah salah satu aktris dengan bayaran tertinggi dalam industri perfilman Bollywood, dan berperingkat sebagai salah satu selebritas paling fashionable di India.

Diketahui juga, Sonam Kapoor telah meraih empat nominasi dalam Penghargaan Filmfare.

Sebagai putri dari aktor Anil Kapoor, Sonam belajar teater dan seni rupa di United World College of South East Asia di Singapura.

Sonam Kapoor pernah menjadi asisten sutradara dalam film Black (2005) karya Sanjay Leela Bhansali.

Sonam Kapoor membuat debut aktingnya dalam film drama percintaan Bhansali Saawariya (2007), yang membuatnya meraih nominasi Penghargaan Filmfare untuk Debut Perempuan Terbaik.

Sonam Kapoor kemudian meraih kesuksesan komersial pertamanya tiga tahun kemudian dalam film komedi percintaan I Hate Luv Storys (2010).