Angelo Alessio Tantang Pemain Persija Kerja Keras Untuk Juara

Angelo Alessio pimpin latihan Perdana PERSIJA
Angelo Alessio pimpin latihan Perdana PERSIJA (Foto : )
Angelo Alessio tantang pemain Persija kerja keras untuk juara. Pelatih Baru Persija Jakarta Angelo Alessio siap bekerja keras untuk membawa Persija meraih prestasi tertinggi di Liga 1.
Pelatih baru Persija Jakarta Angelo Alessio sudah mulai melatih Marko Simic dan kawan kawan di Jakarta. Angelo Alessio memimpin latihan perdana Persija Jakarta untuk pertama kalinya pada Jumat (18/6).Hal ini dilakukan Angelo Alessio setelah sukses menjalani karantina di Jakarta seusai datang dari Italia. Angelo Alessio didampingi asisten pelatih Sudirman memimpin latihan Persija Jakarta memulai pukul 16.00 WIB.Dalam kesempatan pertemuan pertama dengan para pemainnya tersebut, pernyataan kepada para pemain jelang latihan, Angelo kembali menekankan alasannya memilih Persija Jakarta. Angelo Alessio yakni karena Macan Kemayoran memiliki pendukung yang luar biasa The Jakmania dan memiliki kesempatan untuk juara di Liga 1 2021.“Saya akan bekerja keras untuk meraih prestasi bersama Persija,” kata Angelo kepada para pemain.Angelo pun berharap para pemain menunjukkan sikap yang sama agar tujuan tersebut dapat tercapai.“Saya juga ingin para pemain bekerja keras dan menunjukkan komitmen dalam berlatih dan bermain,” kata Angelo.Dalam latihan perdana, Angelo memulai sesi conditional strength, disusul rondo dan materi finishing. Sebelum memimpin tim secara langsung. Sebelumnya Angelo Alessio secara rutin telah berkomunikasi dengan asisten pelatih Sudirman dan memberikan sejumlah materi latihan.Sebelum menerima Tawaran Persija Jakarta, Mantan asisten pelatih Antonio Conte ini melatih klub Skotlandia, Kilmarnock. Sebelumnya, masa karir kepelatihannya selama delapan tahun menjadi salah satu asisten pelatih Juventus dan Chelsea Antonio Conte.
Angelo Alessio harus menjalani Karantina dulu di Jakarta Sebelumnya Angelo Alessio sudah tiba di Jakarta pada hari Jumat, 11 Juni 2021 dan langsung menjalani Karantina Mandiri untuk orang asing yang baru datang ke Indonesia.Meski sedang menjalani Karantina, sosok pelatih anyar Persija Jakarta, Angelo Alessio langsung melakukan komunikasi intens dengan asisten pelatih Persija Jakarta, Sudirman, terkait materi latihan tim.Menurut Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, kedatangan Angelo Alessio sangat dinantikan karena persiapan menghadapi Liga 1 semakin dekat. Menurut jadwal kick-off Liga 1 tinggal menghitung hari karena akan berlangsung pada 10 Juli 2021.Agar kerja Angelo Alessio berjalan dengan efektif dan effisient maka selama Karantina, asisten pelatih Sudirman memberikan semua data pemain yang dibutuhkan dan video latihan agar bisa langsung dikenal oleh sang pelatih.“Kami juga sudah kasih menu, ini Persija dan, pemainnya A,B,C, D. Kami juga kasih videonya kepada Angelo Alessio soal cara main Persija di Piala Menpora. Masing-masing kan ada evaluasinya,” kata Prapanca.Seperti diketahui mantan asisten Antonio Conte di Juventus dan Chelsea ini mendapatkan kontrak selama semusim dari Persija Jakarta. Tentunya, manajemen Macan Kemayoran memberikan sejumlah opsi dalam klausul kontrak dengan mantan tangan kanan Antonio Conte tersebut.“Kami punya kontrak dengan Alessio selama semusim dengan opsi perpanjangan kontrak sampai 2023. Soal klausul kontrak, selebihnya standar seperti kami kontrak dengan pelatih-pelatih lain,” beber Prapanca.