KROSCEK: Minum Minyak Kayu Putih Dapat Mengobati COVID-19

fI
fI (Foto : )
klikdokter
dalam artikel “Medfact: Minum Minyak Kayu Putih Bisa Atasi COVID-19?” (28/9)
Dalam sebuah penelitian, disebutkan kalau minyak kayu putih memiliki kandungan senyawa 1,8 sineol yang cukup tinggi, yaitu 47,61 persen.Semakin tinggi kadar senyawa sineol, makin tinggi pula perannya sebagai antiradang dan antioksidan, khususnya dalam mengatasi penyakit saluran pernapasan.Tapi, apakah manfaat minyak kayu putih tersebut didapatkan dengan cara diminum? Bukankah hanya bisa dioleskan saja di luar tubuh?Menurut dr. Alvin hingga saat ini belum ada penelitian yang membahas soal pengonsumsian minyak kayu putih untuk mengobati virus corona. Kalau untuk dioleskan ke badan, memang ada manfaatnya.“Jadi saya tidak menyarankan untuk meminum, sekali pun itu hanya setetes minyak kayu putih, sampai ada bukti penelitiannya. Belum ada bukti dokumentasi yang jelas soal bagaimana bahaya minum minyak kayu putih bagi tubuh,” jelasnya.Dokter Alvin menambahkan, “Tujuan awal dari pembuatan minyak kayu putih itu memang untuk dioles, bukan untuk diminum. Bisa saja kemungkinannya justru timbul gangguan cerna, seperti mual dan muntah.”Sebenarnya, memang pernah ada penelitian eucalyptus dan efektivitasnya untuk membunuh virus beta corona. Namun, virus SARS-CoV-2 ini termasuk beta corona yang baru, sehingga penelitian tersebut itu bersifat in vitro.Ada juga penelitian bioinformatika tentang zat aktif eucalyptus terhadap virus SARS-CoV-2. Namun, penelitian tersebut hanya berupa molekular docking atau simulasi komputer.Pernyataan ini disampaikan oleh peneliti UGM, Rini Pujianti, Ph.D, terangkum dalam laman ugm.ac.id dalam artikel “Eucalyptus Has Not Yet Proven to Kill Coronavirus” (9/7)