Nekat Bersepeda Tak Pakai Jilbab, Perempuan di Iran Ditangkap

sepeda iran
sepeda iran (Foto : )
Seorang perempuan di Iran ditangkap setelah tak mengenakan hijab saat bersepeda di jalanan kota. Ia dianggap menghina aturan Agama.
Seperti diberitakan 
Daily mail , perempuan yang tak disebutkan namanya itu tertangkap kamera sedang melaju di dekat alun-alun kota dan kawasan masjid, tanpa memakai jilbab."Seseorang yang baru-baru ini melanggar norma dan menghina hijab di wilayah ini telah ditangkap," kata Gubernur Najafabad, Mojabata Raei kepada kantor berita IRNA.Dalam video yang dibagikan di Twitter, nampak perempuan berambut pendek itu memacu sepedanya sambil mengangkat tangan kanannya.https://twitter.com/AlinejadMasih/status/1318505911451897864Raei menyebut pihaknya masih belum mengetahui motif perempuan yang tak disebutkan namanya ini. Penyelidikan masih dilakukan.Disebutkan, aksi perempuan bersepeda tanpa menutup kepalanya ini memicu protes dari penduduk dan ulama di Najafabad."Penduduk kota mengadakan unjuk rasa hari ini (setelah) pelanggaran norma yang belum pernah terjadi sebelumnya," imbuh gubernur.Di bawah hukum Islam yang berlaku di Iran sejak revolusi 1979, perempuan harus memakai hijab, menutupi kepala, leher, dan rambut.Tapi dalam dua dekade terakhir, banyak perempuan yang mulai mendorong batasan dengan membiarkan kerudung mereka lebih ke belakang dan memperlihatkan lebih banyak rambut. Fenomena itu mudah dijumpai di Teheran dan kota-kota besar lainnya di Iran. Daily Mail