Jadwal Liga 1 2019 Putaran Kedua : Partai Tira Persikabo vs Persib Paling Ditunggu

Persib Bandung dan Tira Persikabo bermain imbang 1-1 pada laga tunda pekan kedua Liga 1 Indonesia 2019
Persib Bandung dan Tira Persikabo bermain imbang 1-1 pada laga tunda pekan kedua Liga 1 Indonesia 2019 (Foto : )
Dua pekan libur karena jeda internasional. Akhir pekan ini, Liga 1 2019 kembali akan bergulir dengan menampilkan sejumlah pertandingan menarik.
Liga Indonesia yang akan menggelar beberapa laga tunda serta memulai laga putaran kedua ini akan dibuka dengan pertandingan antara Perseru Badak Lampung kontra Persela Lamongan di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi. Laga ini merupakan pertandingan tunda laga pekan ke-12.Di saat yang bersamaan dilangsungkan pula laga tunda dari pekan ke-11 antara PSM Makassar menghadapi PSIS Semarang di Stadion Andi Mattalatta.Laga tunda pekan ke-11 lainya yang digelar pekan ini adalah duel Persipura Jayapura melawan Persija Jakarta di Stadion Aji Imbut, Tenggarong. Pertandingan ini sebelumnya gagal terselenggara karena kondisi kota Jayapura yang belum kondusif.Banyak hal menarik yang diharapkan bisa hadir pada Liga 1 2019 pekan ini. Rangkaian pertandingannya akan mulai bergulir pada Rabu, 11 September 2019, setelah jeda internasional usai.Hingga putaran pertama Liga 1 2019 usai. Bali United menjadi juara paruh musim dengan diikuti Tira Persikabo, yang mengisi peringkat kedua papan klasemen Liga 1 2019.Serdadu Tridatu mengoleksi 40 poin dari 13 kemenangan, 13 kali menang, satu kali seri, dan dua kekalahan. Pada hari pembuka putaran kedua ini Bali United akan menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Patriot Chandrabhaga.Sementara Tira Persikabo, yang mendiami peringkat kedua dengan mengoleksi 33 poin dari 17 laga akan memainkan duel sengit antar sesama tim Jawa Barat. Tim besutan Rahmad Darmawan itu akan menghadapi Persib Bandung Sabtu, 14 September 2019.Jadwal Liga 1 2019 Pekan IniRabu (11/9)15.30 WIB Perseru Badak Lampung vs Persela Lamongan15.30 WIB PSM Makassar vs PSIS Semarang18.30 WIB Persipura Jayapura vs Persija JakartaJumat (13/9)15.30 WIB Bhayangkara FC vs Bali United15.30 WIB Semen Padang FC vs PSS Sleman18.30 Arema FC vs Borneo FC18.30 Kalteng Putra vs Persebaya SurabayaSabtu (14/9)15.30 WIB Madura United vs Barito Putera18.15 WIB Tira Persikabo vs Persib BandungMinggu (15/9)15.30 WIB Persija Jakarta vs PSIS Semarang15.30 WIB Persipura Jayapura vs Persela Lamongan18.30 WIB Perseru Badak Lampung vs PSM Makassar
(Berbagai Sumber)