Pegolf Amatir Naraajie Tempel Ketat Viraj dan Itthipat Golf Indonesia Open

naraajie
naraajie (Foto : )

Memulai permainannya dari hole 10, Madappa langsung membukukan dua birdie di dua hole pertamanya. Hal ini kemudian membantunya memperoleh momentum sehingga kemudian mencatatkan skor empat di bawah par di sembilan hole pertamanya.

Tak cukup sampai di situ, ia menambah tiga birdie lagi di sembilan hole terakhirnya untuk memastikan namanya berada di jajaran atas. "Sudah lama saya tidak merasa sebahagia ini ketika bermain golf. Saya memang sudah bermain dengan baik, hanya saja belum memainkan seluruh empat putaran dengan baik.

Jadi, saya merasa sangat puas bisa mencatatkan skor yang bagus pada hari pertama ini," ujar Madappa, yang tercatat sebagai pegolf termuda dari India yang pernah memenangkan gelar Asian Tour.

"Memang saya sudah bermain dengan baik, namun belum bisa sepenuhnya mempercayai diri sendiri. Secara mental saya masih belum cukup displin dan tak cukup mempercayai pukulan yang semestinya bisa saya lakukan. Tapi saya terus melatih mental saya selama beberapa pekan ini dan puas bisa melihat hasil yang saya peroleh hari ini.

"Tahun lalu, Madappa memenangkan gelar Asian Tour pertamanya dengan menjuarai Take Solutions Masters. Kala itu ia menjadi pegolf India termuda yang pernah memenangkan gelar Asian Tour kala berusia 20 tahun sembilan bulan.

Catatan skor Madappa ini kemudian disamai oleh Itthipat Buranatanyarat. Pegolf asal Thailand yang bermain pada sesi sore ini membukukan tujuh birdie dengan sebuah eagle dan dua bogey.