Hasil IBL : Kalahkan Evos Thunder, Pelita Jaya Sapu Bersih Seri 4 Solo, Langsung Pimpin Klasemen

Pelita Jaya (biru) kalahkan Evos Thunder 79-62
Pelita Jaya (biru) kalahkan Evos Thunder 79-62 (Foto : IBL)

Evos sempat unggul 5-2 di awal laga. Namun Pelita Jaya segera menyusul dan membalikkan keadaan melalui Hendrick Xavi Yonga unggul 6-5. Skor sempat sama kuat 12-12, sampai akhirnya Michael Laster membuat Pelita Jaya memimpin 19-17 atas Evos di kuarter pertama.

Pada kuarter kedua, jarak poin semakin melebar setelah Pelita Jaya menambahkan lima poin beruntun dalam dua menit terakhir. Lima poin tersebut dicetak oleh Hendrick Xavi Yonga dan three point M. Arighi. Pelita Jaya unggul 35-28 hingga turun minum.

Kunci kemenangan Pelita Jaya ada di kuarter keempat. Sebab, mereka mencetak keunggulan 26-15 di kuarter keempat untuk menutup laga dengan kemenangan 79 lawan 62.

 

img_title
Andakara Prastawa (Pelita Jaya). (Foto: IBL)

 

Andakara Prastawa Dhyaksa menjadi pemain terbaik Pelita Jaya dengan catatan 18 poin, lima rebound, dan tiga assist. Prastawa memasukkan enam tembakan three point dari 12 percobaan.