Hasil Lengkap Liga 1: Borneo FC Perkasa di Markas Madura United, Bali United Tersungkur

Madura United vs Borneo FC
Madura United vs Borneo FC (Foto : Instagram @borneofc.id)

Antv – Sebanyak dua pertandingan lanjutan pekan ke-28 Liga 1 kembali berlangsung pada Jumat, 03 Maret 2023 sore WIB. Dalam laga tersebut tersaji antara duel Madura United vs Borneo FC dan Persikabo vs Bali United, berikut lengkapnya!

Dibuka dari pertandingan Madura United kontra Borneo FC yang berakhir untuk kemenangan tim tamu, Pesut Etam dengan skor 1-0. Hasil pertandingan ini membuat naik ke peringkat lima dengan 44 poin. Sedangkan Madura United turun ke peringkat enam dengan 42 poin.

 

img_title
Madura United vs Borneo FC. (Foto: Instagram @borneofc.id)

 

Madura United yang tampil di markasnya sendiri sudah harus memungut bola dari gawang pada menit ke-24. Adam Alis sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah menerima umpan Matheus Pato yang diteruskan dengan tendangan mendatar ke sudut kanan gawang Laskar Sape Kerap.

Madura United mencoba berbalik menekan pertahanan Borneo FC. Namun upaya Laskar Sape Kerab selalu menemui jalan buntu. Hingga jeda babak pertama, skor 1-0 untuk Borneo masih bertahan.

Memasuki babak kedua, Madura kesulitan membongkar lini belakang Borneo yang tampil apik. Jonathan Bustos pada menit ke-51 dan Muhammad Sihran di menit ke-54 memiliki peluang on target, namun berhasil diamankan oleh Rendy.

Menit ke-71, Borneo kembali mendapat peluang emas usai Bustos mendapat umpan matang dari Stefano Lilipaly, namun tembakan Bustos dari tepi kotak penalti melambung diatas gawang Madura.

Madura United berbalik mengancam. Lulinha sempat melakukan percobaan jarak jauh pada menit ke-85, namun gagal menemui sasaran. Tak ada gol lagi yang tercipta hingga usai. Borneo berhasil mempertahankan keunggulan 1-0.

Sementara di pertandingan lainnya, Persikabo 1973 kontra Bali United berakhir untuk kemenangan tim tuan rumah, Laskar Padjadjaran dengan skor 2-1. Hasil pertandingan ini membuat Persikabo menempati peringkat 13 dengan 32 poin. Sedangkan Bali United menempati peringkat keempat dengan 46 poin.

 

img_title
Persikabo 1973 vs Bali United. (Foto: Instagram @officialpersikabo)

 

Tim tuan rumah sudah memimpin terlebih dahulu pada menit ke-24 melalui gol yang ditorehkan Pedro Henrique usai menuntaskan umpan tendangan bebas Tegar Infantrie dengan sundulan yang tak bisa dihalau dengan sempurna oleh kiper Bali United, Muhammad Ridho.

Tertinggal satu gol membuat Bali United tampil lebih menekan. Pada menit ke-38, Spasojevic mendapat peluang lewat sundulan, namun masih belum menemui sasaran. Skor 1-0 menutup pertandingan di babak pertama.

Di babak kedua, Bali United berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-49 lewat tembakan Fadil Sausu. Serdadu Tridatu harus bermain dengan 10 pemain setelah Brwa Nouri diganjar kartu merah langsung pada menit ke-76.

Unggul jumlah pemain, Persikabo berhasil unggul kembali di menit ke-82. Umpan silang Komarodin berhasil dihalau Ridho, tetapi bola disambar Pedro dengan sundulan. Skor 2-1 untuk Persikabo 1973 bertahan hingga laga usai.