Eks Penggawa Timnas Jerman, Jurgen Klinsmann Resmi Jadi Pelatih Timnas Korea Selatan

Jurgen Klinsmann Resmi Jadi Pelatih Timnas Korea Selatan
Jurgen Klinsmann Resmi Jadi Pelatih Timnas Korea Selatan (Foto : Twitter)

"Saya tahu tim nasional Korea sudah meningkat dan mencapai hasil-hasil untuk waktu yang panjang. Saya akan melakukan yang terbaik demi meraih hasil-hasil sukses, di Piala Asia dan Piala Dunia 2026," imbuhnya.

Sebelumnya, posisi pelatih timnas Korsel sempat kosong setelah Paulo Bento mundur selepas Piala Dunia 2022 lalu. Bento kala itu membawa Taeguk Warriors mencapai babak 16 besar.

Bento mundur usai Korea Selatan disikat Brasil dengan skor telak 1-4. Kini di tangan Klinsmann, harapan baru pun muncul di kalangan publik sepak bola Korea Selatan.

Jurgen Klinsmann akan segera menjalani debut sebagai pelatih Timnas Korea Selatan. Taeguk Warriors akan menjamu dua tim dari Amerika Selatan pada FIFA Mathday Maret 2023.

Korea Selatan akan menjamu Kolombia pada 24 Maret. Itu akan menjadi laga debut bagi Klinsmann. Empat hari kemudian, giliran Uruguay yang akan dihadapi oleh Korea Selatan.

Klinsmann merupakan pelatih yang sudah malang melintang dan pernah menjabat sebagai pelatih Jerman.

Bersama Jerman, Klinsmann berhasil membawa negaranya jadi juara ketiga Piala Dunia 2006. Prestasi lainnya, Klinsmann bawa Amerika Serikat juara Piala Emas 2013.