Hasil Lengkap Liga 1: Persita Tangerang vs Borneo FC Imbang, Bhayangkara FC Pesta Gol

Persita Tangerang vs Borneo FC
Persita Tangerang vs Borneo FC (Foto : Instagram @persita.official)
img_title
Bhayangkara FC vs Madura United. (Foto: Instagram @bhayangkarafc)

 

Jalannya Pertandingan Bhayangkara FC vs Madura United

Bhayangkara FC tampil mendominasi sejak kick-off babak pertama dimulai. The Guardian bahkan sudah unggul pada menit ke-29 melalui gol Dendy Sulistyawan setelah memanfaatkan kesalahan barisan pertahanan Madura United.

Di babak kedua, Bhayangkara FC tak butuh waktu lama untuk menggandakan keunggulan. Pada satu menit babak kedua berjalan, Otavio Dutra melakukan gol bunuh diri saat mencoba menghalau umpan silang dari kiri.

The Guardian semakin menjauh pada menit ke-51 setelah Alex mencatatkan namanya di papan skor usai menerima bola dari Wahyu Subo Seto.

Matias Mier mencetak gol pada menit ke-77 untuk membuat Madura United makin terbenam. Matias solo run dari tengah lapangan hingga ke kotak penalti sebelum menaklukkan kiper Madura United. Skor 4-0 untuk Bhayangkara FC bertahan hingga laga usai.