Bakal Sambangi Komnas Perempuan Soal KDRT, Venna Melinda Minta Doa dan Dukungan

Venna Melinda
Venna Melinda (Foto : Instagram @vennamelindareal)

Antv – Setelah mengaku menjadi korban dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan oleh suaminya, Ferry Irawan.

Kini, Venna Melinda menyampaikan bahwa dirinya berencana akan mendatangi Komnas Perempuan pada 14 Februari 2023 mendatang. Hal ini masih berkaitan dengan kasus dugaan KDRT yang dialaminya.

Melansir dari laman Intip Seleb, alasan artis sekaligus politikus itu menyambangi Komnas Perempuan, karena dirinya ingin mengadukan klaimnya sebagai korban KDRT.

 

 

Bahkan, ibunda Verrell Bramsata itu meminta doa dan dukungan atas rencananya tersebut. Mengaku tak malu, menurutnya ini adalah salah satu cara untuk angkat suara soal isu KDRT.

“Tanggal 14 Februari kalau ada waktu, ayo kita sama-sama ke Komnas Perempuan," ungkap Venna Melinda kepada awak media di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.

"Saya mohon doa dan support-nya. KDRT bukan aib, KDRT itu pidana,” sambungnya pada Sabtu, 11 Februari 2023.

Sementara itu, untuk kondisi Venna pasca mengalami dugaan KDRT hingga kini masih belum pulih sepenuhnya dari trauma. 

Venna mengaku kini dirinya dalam proses menumbuhkan kembali kepercayaan diri.

“Kalau lega belum. Saya masih di fase menumbuhkan kepercayaan diri lagi. Ini harus dilewati,” terang Venna Melinda.

 

img_title
Venna Melinda. (Foto: ANTVKlik/Siti ulfa zulfaijah)

 

Selian itu, Venna juga menjalani beberapa penanganan seperti pergi ke dokter, psikolog, hingga ahli hipnoterapi. Ia pun bersyukur kondisinya kini sudah mulai membaik.

“Perubahanya jauh lebih baik, Alhamdulillah," ungkap ibu Verrell Bramasta dan Athalla Naufal ini. 

"Pertama aku kan enggak bisa makan enggak bisa tidur, tapi sekarang kalau makan sudah mulai ada keinginan,” terangnya.

Sebelumnya, putra bungsu Venna Melinda yakni Athalla Naufal juga sempat menyampiakan kondisi sang ibunda yang masih belum bisa mendatangi keramaian.

Tampaknya Venna masih memilih untuk menenangkan pikiran di rumah keluarganya.

"Dia masih ngga mau ke tempat-tempat ramai dulu. Kayaknya lebih nyaman kalau mau refreshing bareng itu ke rumah kakak atau rumah nenek," ungkap Athalla.

"Mungkin dia lebih tenang kalau keluarga saja yang di sekitar dia. Lebih tenang di rumah, bisa lebih enak cerita-ceritanya," pungkasnya.