Bikin Heboh, Gombalan Kamal Hafid Bintang Samudera Ini Buat Fans Baper

Kamal Hafid
Kamal Hafid (Foto : Instagram @kamalh24)

AntvKamal Hafid Bintang Samudera kembali menjadi sorotan warganet setelah mengunggah fotonya di media sosial. Bagaimana selengkapnya?

Meskipun second lead character, popularitas Kamal Hafid tak kalah dari pemeran utama. 

Penggemar sering dibuat kagum dengan penampilannya sebagai prajurit Angkatan Laut Kapten Danu di sinetron Bintang Samudera. Apalagi, ia sering dikira tentara sungguhan.

Hal ini bukan tanpa alasan. Kamal mempunyai postur tubuh tinggi dan bugar. Penggemar sering memuji kegagahannya saat tampil memakai seragam TNI Angkatan Laut.

Kamal pun sering membagikan momen-momen syuting Bintang Samudera di akun Instagram pribadinya. Selain itu, ia membagikan kegiatan yang sering ia lakukan, seperti berolahraga gym atau bola basket.

Di antara banyak unggahan fotonya ini, Kamal turut menunjukkan style-nya saat itu, dari yang formal seperti kemeja serba hitam, sampai yang terkesan santai seperti kemeja kotak-kotak.

img_title
Kamal Hafid. (Foto: Instagram @kamalh24)

Baru-baru ini, kamal mengunggah potret dirinya yang lain. Bukan style casual atau seragam TNI Angkatan Laut, melainkan kemeja batik.

Pada foto tersebut, ia tampak menyender pada pagar dengan kedua tangan berada di saku celana. Paduan kemeja batiknya dengan celana panjang dan sepatu tampak sangat cocok.

Namun, warganet tak hanya salah fokus pada penampilan Kamal di foto itu, melainkan gombalan yang ia tulis di caption-nya.

“Batik adalah titipan dari nenek moyang untuk rakyat Indonesia. Kamu adalah titipan dari tuhan untuk Aku,” tulis Kamal Hafid pada caption tersebut dilihat, Jumat, 25 September 2022.

img_title
Instagram Kamal Hafid. (Foto: Instagram @kamalh24)

Pada kolom komentar, Kamal pun bertanya pada warganet tentang titipan tuhan yang paling berharga dari mereka. 

Sebagian warganet menjawab pertanyaan Kamal ini. Mereka juga memuji penampilan Kamal yang tampak rapi dan tampan dengan kemeja batik tersebut.

“Bisa mundur gantengnya kelewatan.”

“Gemes deh sama kamu kapten danu.”

“Ganteng bangat pacar online saya, buat susah tidur.”

img_title
Kamal Hafid. (Foto: Instagram @kamalh24)

Di samping itu, sebagian warganet lainnya heboh dan merespons gombalan yang Kamal tulis di caption-nya.

“Selain jago menembak, kapten juga bisa gobes ya.”

“Gombal teros.”

“Ya ampunnn gombalannya.”

Saksikan penampilan Kamal Hafid sebagai Kapten Danu di sinetron keren Bintang Samudera setiap hari pukul 18.00 WIB hanya di ANTV!

Sekarang kamu juga bisa menyaksikan tayangan seru ANTV di live streaming, klik di sini

Agar semakin jernih menonton program kesayangan ANTVLovers, segera migrasi siaran TV analog kamu ke siaran digital atau Analog Switch Off (ASO) untuk seluruh televisi di wilayah Jabodetabek. 

ANTV yang saat ini mengudara di digital channel 26 siap memberikan tayangan dengan kualitas yang lebih bersih, jernih dan canggih.

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan siaran digital, dapat menggunakan STB (Set Top Box) bersertifikat.

Berikut panduan dalam memasang STB:

- Siapkan STB dan antena

- Jangan lupa pastikan TV dalam mode AV

- Pindahkan konektor antena biasa dari TV ke STB

- Pasang kabel RCA atau video audio sesuai dengan warnanya di TV dan juga STB

- Nyalakan STB

- Atur LCN dalam keadaan hidup agar langsung memperoleh channel 26 ANTV

- Masukan kode area atau kode pos daerah tempat tinggal

- Klik pencarian otomatis

- TV digital siap ditonton