Antv – Tarra Budiman dan sang istri, Gya P Sadiqah baru saja mengumumkan bahwa putri kedua mereka telah lahir. Melalui Instagram masing-masing, keduanya mengucap syukur atas kelahiran sang bayi.
”Alhamdulillah.. telah lahir putri kedua kami: Kayma Jayna Agyra. 2 September 2022. Terima kasih semua doa dan cintanya,” kata Gya di keterangan Instagramnya, dikutip ANTVklik pada Minggu, 4 September 2022.
Tarra Budiman dan Gya P Saqidah. (Foto : Instagram @gyaps)
Di sisi lain, Tarra rupanya kedapatan membagikan makna dari nama sang anak. Menurut penuturan Tarra, Kayma Jayna Agyra memiliki arti seorang anak yang selalu ramah dan murah hati.
“Kayma Jayna Agyra : Anaknya Gya Tarra yang selalu ramah dan murah hati . Naah seperti itu doa yang selalu ada ketika nama lengkapnya disebut. Aamiin!” kata Tarra.
Baca Juga :