Irfan Hakim Membeli Sapi Kurban Paling Berat Se-Indonesia, Harganya Fantastis!

Irfan Hakim di akun Instagramnya @irfanhakim75
Irfan Hakim di akun Instagramnya @irfanhakim75 (Foto : )
Dari tahun ke tahun, Irfan Hakim selalu membagikan momennya saat sedang berburu hewan kurban. Kali ini Irfan membeli sapi terberat di Indonesia
 dan harganya juga sangat fantastis.
Di momen Hari Raya Idul Adha 2022, Irfan Hakim kembali mengejutkan pemirsa dengan membeli hewan kurban paling berat se-Indonesia. Irfan mengungkapkan bahwa sapi yang dibelinya itu adalah juara dua, dimana sapi juara pertamanya sudah gugur.“Ini wisanggeni nih (nama sapi), juara dua kategori A ekstrim kontes sapi APPSI (Asosiasi Peternak Penggemukan Sapi Indonesia) 2022. Juara satunya sayang sekali sudah gugur,” tutur Irfan Hakim di kanal Youtube deHakims, dikutip pada Sabtu, 9 Juli 2022.Peternak sapi juga sempat mengungkapkan bahwa bobot sapi yang dinamai sebagai Wisanggeni ini lebih dari 1,3 ton, yaitu dibanderol dengan harga Rp 200 juta."Jadi terus terang A harganya sudah di atas Rp 200 juta A," ujar Hermawan, pedagang sapi, kepada Irfan Hakim.Irfan berharap agar para penonton untuk menjadikannya hanya sebagai inspirasi, tidak melihat dari bobot atau harga sapinya. Menurutnya, berkurban adalah berdasarkan keikhlasan hati masing-masing orang."Alhamdulillah bisa menemukan hewan kurban terbaik pada tahun ini kembali, mudah-mudahan ini menginspirasi banyak orang, melakukan yang terbaik, jangan dilihat dari jumlah bobotnya dan dari berapa jumlah rupiahnya tapi keikhlasannya yang harus saya jaga," ucap Irfan Hakim pada para penonton.