Kroscek, Video Ajakan Ramai-Ramai Tarik Uang ke ATM dan Bank, Benarkah?

collage turnback
collage turnback (Foto : )
Belakangan beredar di media sosial, video tentang ajakan menarik uang tunai beramai-ramai ke ATM dan bank, benarkah tayangan video tersebut? Berikut penelusurannya.
Video yang mengajak masyarakat menarik uang ke ATM dan bank menjadi sorotan. Video yang diunggah di Facebook oleh akun Rhee Nath mendadak viral. Dalam unggahan tersebut tercantum caption yang tertulis:
 “Ayo rame2 ke ATM dan Bank… Buat 9 Naga menjadi 9 Cacing” Di video berdurasi 1 menit tersebut, terdapat narasi: “UBAH NAGA JADI CACING”, “AYO SEGERA TARIK SEMUA UANG SIMPANAN DARI BANG ASING & ASENG & PEMERINTAH”, “SAMPAI KEDAULATAN RAKYAT MENANG MELAWAN KECURANGAN & KEZALIMAN”, “JANGAN BERIKAN UANG KITA HANYA UNTUK SEGELINTIR PEMODAL KAPITALIS YANG MERUSAK BANGSA DAN NEGARA …!!!”, “SUDAH SAATNYA BANGSA INDONESIA BANGKIT MELAWAN KOMUNIS & KAPITALIS …!!!”, “AYO RAMAI-RAMAI SEGERA KE ATM & BANK TARIK SEMUA UANG KITA”, “AMBIL UANG & BELIKAN LOGAM EMAS SIMPAN DITEMPAT YG PALING AMAN”, “SEBELUM SITUASI SULIT DAN NANTI UANG TIDAK BISA DIAMBIL”, “AYO SEGERA TARIK SEMUA UANG KITA DARI BANK !!!”, “AYO TARIK UANG”. [caption id="attachment_343867" align="alignnone" width="536"]