Mahaka Radio Integra Gelar Jak After School Concert Ala Anak SMA

Jak After School Concert
Jak After School Concert (Foto : )

Salah satu Radio dibawah naungan Mahaka Radio Integra (MARI) menggelar konser bertajuk "Jak After School Concert" disalah satu mall di Jakarta pada Jumat 16 Juni 2023 lalu.

Mengusung konsep Pentas Seni, konser yang dihadiri oleh sebanyak 3000 Jakartans (sebutan untuk para pendengar) kompak mengenakan pakaian putih abu-abu ala Siswa dan Siswi Sekolah Menengah Atas (SMA).

Bukan hanya untuk para pendengarnya saja, gaya ini juga diikuti oleh para penyiar mereka. Bedanya Molan dan kawan-kawan menggunakan seragam Batik bak Guru sekolah.

img_title
Jak After School Concert. 

Penggunaan seragam tersebut tidak lain untuk mengenang kembali memori masa - masa indah SMA.

Untuk itu demi mendalami tema, sebelum masuk area konser para guru pun menyambut siswa-siswinya sambil melakukan pemeriksaan kuku, baju, rambut, serta memberikan tes kecil bagi siswa.

Tak lupa, lagu Hymne Guru juga dinyanyikan pada pembukaan konser sebagai tanda hormat dan mengenang jasa para pahlawan tanpa tanda jasa.

"Sesuai nama event, kami sengaja mengajak Jakartans untuk mengikuti dress code putih abu-abu supaya mereka bisa throwback ke masa sekolah, having fun bareng geng-nya." ujar Yahya Abdurrahman, Program Director Jak 101 FM.

Konser Pentas Seni ini sendiri diisi oleh penampilan Grup Band yang hits pada jamannya yaitu Kahitna, Warna dan juga T-Five.

img_title
Jak After School Concert. 

Tak heran, malam itu menjadi ajang reuni yang sangat berkesan bagi pengunjung Jak After School Concert sekaligus menjadi konser terbesar tahun ini yang digelar oleh stasiun radio di Jakarta.

"Thank you @jak101fm sudah membuat konser untuk "remaja" jompo wkwkwkk.. Konser on time, ga banyak lalala lilili, tempat adem, nggak rusuh, toilet cakep dan banyak, dah lah cucok sekalii! Terima kasih sudah membuat Friday Night ku super seru." Akun @pinkyvitiffany melalui unggahan instagramnya.

img_title
Jak After School Concert. 

Raditya Hardanto selaku Group Head of Content Mahaka Radio Integra (MARI) mengatakan bahwa dirinya akan terus memberikan konten terbaik untuk para pendengar setianya.

"Radio-radio grup MARI lebih dari sekedar siaran radio. Oleh karena itu kami akan terus berinovasi lewat konten-konten terbaik sesuai segmen pendengar masing-masing, baik melalui siaran radio on-air, platform digital maupun aktivasi off-air."  Jelas Radit sapaan akrabnya.