SMRC: Elektabilitas Anies Lebih Kuat ke PKS dan Demokrat Daripada ke Nasdem

Elektabilitas Anies Kuat ke PKS dan Demokrat Ketimbang ke Nasdem
Elektabilitas Anies Kuat ke PKS dan Demokrat Ketimbang ke Nasdem (Foto : Dok. Istimewa)

Sementara itu, PDIP dalam survei SMRC masih berada di peringkat teratas dengan elektabilitas mencapai 25,6 persen. Disusul Golkar dengan 9,7 persen, Gerindra 9 persen.

Di posisi keempat hingga kesepuluh masing-masing ada Demokrat, PKB, NasDem, PKS, PAN, Perindo, dan PPP. Berada di posisi kedelapan, PAN terancam gagal masuk parlemen bersama PPP di posisi ke-10.

img_title
Hasil Survey Desember 2022. (Foto: Istimewa)

Survei SMRC dilakukan secara tatap muka pada 5-13 November 2022, terhadap 1.220 responden berusia di atas 16 tahun atau sudah menikah.

Responden dipilih secara random (stratified multistage random sampling), dengan response rate sebesar 1012 atau 83 persen. Margin of error survei diperkirakan sebesar ± 3,1 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen (asumsi simple random sampling).