Tim Respon Cepat Bakrie Tanggap Kirim Bantuan untuk Penyintas Gempa Cianjur

Tim Respon Cepat Bakrie Tanggap Kirim Bantuan untuk Korban Gempa
Tim Respon Cepat Bakrie Tanggap Kirim Bantuan untuk Korban Gempa (Foto : Istimewa)

Antv – Kabar duka kembali menimpa tanah air. Bencana gempa bumi berkekuatan 5.6 Magnitudo mengguncang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, dan sekitarnya.

Gempa ini tidak hanya menimbulkan luka bagi para penyintas namun juga seluruh lapisan elemen masyarakat. Dahsyatnya gempa yang terjadi telah menyisakan puing – puing bangunan yang roboh.

Saat ini, para penyintas gempa di Cianjur tengah berjuang untuk menata kembali kehidupan mereka ke depan di tengah hancurnya material harta benda termasuk rumah dan juga kendaraan.

Di luar itu penataan ulang secara mental perlu dilakukan, mengingat banyaknya sanak saudara mereka yang hilang dan meninggal dunia.

Demi kelangsungan aktivitas mereka, para penyintas harus rela tinggal di bawah tenda pengungsian bersama – sama dengan penyintas lainnya dan mengharapkan bantuan segera datang untuk dapat memenuhi kebutuhan pasokan makanan saat mereka tinggal di tenda pengungsian.

Bahkan, tak jarang juga para penyintas harus menghentikan para pengendara yang lewat di sepanjang jalan dengan berharap mereka dapat memberikan bantuan.

Alhamdulillah, tim Respon Cepat Bakrie Tanggap yang sudah turun langsung sejak awal kejadian untuk membantu dan melakukan penanganan terhadap penyintas.