Waspadai Gangguan Ginjal Akut Anak, Ini yang Harus Dilakukan Orang Tua

Waspadai Gangguan Ginjal Akut Anak
Waspadai Gangguan Ginjal Akut Anak (Foto : Ilustrasi-Pixabay)

IDAI melaporkan jumlah kasus gangguan ginjal akut misterius pada anak bertambah menjadi 152 kasus hingga 14 Oktober 2022. Angka ini meningkat dari sebelumnya, sebanyak 146 kasus. 

"Jumlah tersebut diperoleh dari laporan 16 cabang IDAI di seluruh Indonesia. Hingga saat ini, tercatat sudah 14 provinsi yang melaporkan adanya kasus gangguan ginjal akut misterius pada anak. DKI Jakarta menjadi yang terbanyak, diikuti oleh Jawa Barat, Sumatera Barat, Aceh, Bali, dan Yogyakarta," tandasnya.