Diguyur Hujan Deras, Kawasan Gedung Sate Terendam Bajir

Diguyur Hujan Deras, Kawasan Gedung Sate Terendam Bajir
Diguyur Hujan Deras, Kawasan Gedung Sate Terendam Bajir (Foto : Tangkap Layar)

Antv – Hujan deras di sertai angin membuat kantor pengadaan barang dan jasa yang berada di area Gedung Sate yang juga Kantor pusat Pemerintah Provinsi Jawa Barat, yang terletak di Jalan Diponegoro, Kota Bandung, tergenang banjir hingga ketinggian 30 centimeter, Selasa sore (4/10/2022).

Banjir menerjang setelah hujan deras melanda kawasan tersebut. Peristiwa itu sempat terekam kamera video itu juga viral di media sosial (medsos).

Dalam video terlihat, air mengalir cukup deras dan menggenangi seluruh area kantor dengan ketinggian lebih dari tumit orang dewasa.

Area kantor yang tergenang tersebut merupakan Kantor Biro Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Pemerintah Provinsi Jabar yang berada di Kompleks Gedung Sate.

Menurut Kabiro Umum Pemprov Jabar, Tulus Arfian, banjir terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Namun, meski air yang masuk ke area kantor cukup deras, genangan air hanya merendam beberapa saat.

"Cepat sekali kejadianya, ini (gebangan) langsung hilang. Dokumen berkas aman, sudah pakai digital. Pelayanan gak masalah bisa berlangsung lagi," ujar Tulus.

Saat peristiwa itu terjadi, lanjut Tulus, petugas langsung mengamankan sejumlah peralatan kantor yang tersambung dengan listrik dan aliran listrik sempat diputus untuk menekan risiko.