Kebun Binatang Surabaya Terapkan Perawatan Satwa Optimal

Kebun Binatang Surabaya Terapkan Perawatan Satwa Optimal
Kebun Binatang Surabaya Terapkan Perawatan Satwa Optimal (Foto : )
Kebun Binatang Surabaya ‘KBS’ tutup sejak sebulan lalu demi memotong penyebaran Covid-19. Manajemen KBS kini melakukan perawatan satwa secara optimal serta sterilisasi kandang dan seluruh area kebun binatang. Meski tak ada pemasukan dari uang loket karena libur, manajemen KBS menggunakan uang hasil laba sebelumnya untuk operasional.
Penutupan Kebun Binatang Surabaya yang merupakan salah satu tempat wisata legendaris di Surabaya dimanfaatkan untuk melakukan perawatan optimal terhadap para satwa, kandang serta lingkungan kawasan KBS. Pembersihan dan sterilisasi dilakukan tiap hari.Pihak menajemen tetap mempekerjakan karyawan bagian konservasi perawatan satwa. Perawatan serta pemberian makan satwa tetap tidak berubah seperti pada masa normal sebelum pandemi Covid. Sementara untuk karyawan bagian suporting bekerja dari rumah.Untuk tetap bisa bertahan karena sejak sebulan lalu hingga saat ini tak ada uang masuk melalui hasil penjualan tiket, pihak manajemen memanfaatkan laba yang sudah didapatkan di tahun 2019 untuk pengoptimalan perawatan kebun binatang termasuk untuk kesejahteraan para karyawannya.[caption id="attachment_317843" align="alignnone" width="900"]
Kebun Binatang Surabaya Terapkan Perawatan Satwa Optimal Foto: Syamsul Huda | ANTV[/caption]Dirut Perusahaan Daerah Taman Satwa Kebun Binatang Surabaya (PDTS KBS) Chairul Anwar mengatakan perawatan satwa di masa pandemi ini juga tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19. Meningkatkan kewaspadaan terutama dalam hal sterilisasi area kandang yang biasanya dilakukan seminggu sekali kini ditambah menjadi dua kali. Syamsul Huda | Surabaya, Jawa Timur