Rani Mukerji Ingin Berperan Lagi Sebagai Polwan di Mardaani 3, Asalkan...

Rani Mukerji
Rani Mukerji (Foto : Bollywood Hungama)

Antv – Dari deretan film Rani Mukerji, seri Mardaani memuat penampilan terbaik dari sang aktris. Bagaimana selengkapnya?

Rani Mukerji dapat disebutkan sebagai salah satu aktris terbaik Bollywood. Memulai debutnya di usia 16 tahun, ia selalu memberikan penampilan akting yang luar biasa di setiap filmnya.

Rani pun salah satu aktris yang paling dicintai. Dari Raja Ki Aayegi Baraat, Kuch Kuch Hota Hai, Hum Tum, hingga Mardaani dan Mrs Chatterjee vs Norway yang baru rilis, karyanya sering kali membuat penonton terkesan. 

Belum lama ini, Rani pun buka-bukaan tentang tipe karakter film yang suka ia mainkan, dari Debika Chatterjee dari Mrs Chatterjee vs Norway hingga perannya dalam seri Mardaani.

Dilansir dari Bollywood Hungama pada Kamis, 31 Agustus 2023, Rani Mukerji menyatakan harapannya untuk kembali memainkan peran Shivani dari filmnya, Mardaani.

 

img_title
Mardaani. (Foto: Bollywood Hungama)

 

“Saat aku mengerjakan Mardaani 2, aku cukup gugup karena sebelumnya aku belum pernah membuat sekuelnya. Itu karena aku meninggalkan karakterku setiap kali sebuah film selesai dan kemudian aku tidak tahu apakah aku bisa mengulangi bagian itu lagi,” ungkap Rani.

“Dengan Mardaani 2, aku terkejut karena aku senang mengulangi bagian tersebut, jadi sekarang aku ingin mengulanginya lagi di Mardaani 3,” ia melanjutkan. 

Meskipun belum ada kepastian, Rani menyatakan rasa antusiasme-nya jika Mardaani 3 akan benar-benar dibuat. 

Rani juga selalu percaya dengan prinsip bahwa film dibuat bukan hanya terdengar bagus, tapi diciptakan dengan tujuan tertentu. 

“Aku akan sangat senang dan bersemangat jika naskah Mardaani 3 sudah ada dan kami akan membuat filmnya,” kata pemeran film Hum Tum ini. 

 

img_title
Mardaani. (Foto: )

 

“Aku sebagai seorang aktor selalu percaya bahwa kita tidak ingin membuat film hanya karena kedengarannya bagus, kita perlu membuat film saat naskahnya bagus dan kita ingin membuat film yang membuat perbedaan,” imbuhnya.

Oleh karena itu, Rani merasa bahwa mereka tidak bisa bisa membuat Mardaani 3 kalau ceritanya tidak punya substansi tersebut. 

Menurutnya, Mardaani harus menjadi sesuatu yang bisa dirasakan oleh banyak orang saat ini dan para penonton khususnya remaja putri menganggap film itu memberdayakan. 

“Kita tidak bisa membuatnya hanya karena kedengarannya menarik. Aku berharap jika mereka dapat memecahkan naskah yang benar-benar bagus, aku akan melanjutkannya,” kata Rani. 

Sebagai informasi, film pertama Mardaani dirilis pada tahun 2014, sedangkan Mardaani 2 dirilis pada tahun 2019. Film ini menampilkan Rani Mukerji sebagai Inspektur Shivani Shivaji Roy.