Bhumi Pednekar Kepergok Dinner bareng Yash Kataria yang Diduga Pacarnya

Bhumi Pednekar dan Yash Kataria kepergok dinner bareng
Bhumi Pednekar dan Yash Kataria kepergok dinner bareng (Foto : Instagram @viralbhayani)

Antv – Bhumi Pednekar dikenal sebagai aktris Bollywood yang selalu bungkam terkait kehidupan pribadinya. Semenjak bulan Februari kemarin, dugaan ia berkencan dengan seorang pengusaha, Yash Kataria tersebar luas.

Dilansir dari Pinkvilla, belum lama ini Bhumi terlihat meninggalkan sebuah kafe bersama dengan seorang pria. Tampaknya, keduanya telah menikmati makan malam romantis.

Mengutip akun Instagram @viralbhayani, sebuah video yang dibagikan seorang paparazzi, aktris Badhaai Ho itu terlihat sedang berjalan tinggalkan sebuah kafe di Bandra bersama yang diduga pacarnya, yakni Yash Kataria.

img_title
Bhumi Pednekar. (Foto: Instagram @bhumipednekar)

Adik Bhumi Pednekar, Samiksha Pednekar juga bergabung dengan makan malam mereka. Sang aktris juga berpose untuk paparazzi sebelum masuk ke mobil. 

Saat dinner, aktris berusia 33 tahun itu mengenakan gaun midi berwarna hitam dengan belahan setinggi paha. Sedangkan Yash mengenakn kaus hitam dan celana denim biru. Sang adik, Samiksha mengenakan outfit two piece.

Isu Bhumi Pednekar berpacaran dengan Yash Kataria pertama kali muncul ketika keduanya terlihat berciuman di luar resepsi pernikahan Kiara Advani dan Sidharth Malhotra pada Februari tahun ini.

 

 

Menurut laporan, mereka bersama sepanjang malam di acara resepsi tersebut. Sang aktris terlihat bermesraan dan mencium bibir Yash di dalam mobil setelah meninggalkan tempat tersebut. 

Begitu paparazzi mengabadikan momen itu, videonya menjadi viral. Meskipun Bhumi Pednekar dan Yash Kataria tidak pernah mengkonfirmasi hubungan mereka, namun laporan menunjukkan bahwa mereka berpacaran.

Untuk diketahui, Yash Kataria adalah seorang pengusaha dan produser, yang sangat dekat dengan banyak selebriti Bollywood.