Antv – ANTV kembali menayangkan salah satu series Turki favorit pemirsa, Abad Kejayaan, dengan kelanjutan kisahnya yang lebih seru lagi
Pada episode sebelumnya, Ibrahim tetap merahasiakan dari Suleiman bahwa Permaisuri Mahidevran adalah pelaku dari percobaan pembunuhan pada Hurrem.
Seperti apa kelanjutan kisahnya? Yuk intip sinopsis series Abad Kejayaan di bawah ini, jangan lupa di-scroll ya!
Sinopsis Abad Kejayaan
Mahidevran terpaksa memindahkan Gulsah dipindahkan ke istana lama. Hurrem mendapatkan kamar baru yang sangat luas dan Maria menemaninya. Maria mengaku pada Hurrem bahwa sekarang namanya berubah jadi Gulnihal dan sudah menjadi seorang Muslim.
Hurrem terkejut dan merasa Gulnihal akan mengincar tempatnya. Hurrem melihat keakraban antara Ibrahim dan Hadija. Hurem yang licik mengancam Ibrahim. Ibrahim semakin yakin harus segera menyingkirkan Hurrem.