Sinopsis Mega Bollywood ANTV Sultan Tayang Selasa, 17 Januari 2023: Antara Cinta dan Impian

Film Sultan
Film Sultan (Foto : IMDb)

Antv – ANTV selalu menayangkan Mega Bollywood untuk menemani pagi penonton setia setiap hari Senin sampai Minggu pukul 08.30 WIB. Seperti apa selengkapnya?

ANTV akan menayangkan Mega Bollywood Sultan pada Selasa, 17 Januari 2023. Film ini diperankan oleh dua bintang Bollywood, Salman Khan dan Anushka Sharma

 

Sultan adalah film India bergenre drama-olahraga yang diproduksi tahun 2016.

Film ini mendapatkan beberapa penghargaan seperti Penghargaan Zee Cine 2017 untuk kategori Aktor Terbaik, Aktris Terbaik, dan Best Sound Design. 

Ada beberapa hal unik dari film ini, seperti kesamaan dan kecocokan karakter film Sultan dengan para pemerannya, Salman Khan dan Anushka Sharma di dunia nyata.

Peran utama film ini, Sultan Ali Khan diperankan oleh Salman Khan. Salman adalah seorang pecinta olahraga, jadi ia sangat cocok dan sesuai untuk memerankan Sultan. 

img_title
Mega Bollywood Sultan. (Foto: ANTV)

 

Di sisi lain, Anushka Sharma berperan sebagai Aarfa. Di kehidupan nyata ia menikahi seorang Atlet Kriket yang bernaama Virat Kohli. 

Lalu, seperti apa kisah Salman Khan dan Anushak Sharma sebagai Sultan Ali Khan dan Aarfa di film ini? Berikut sinopsisnya!

Sinopsis Mega Bollywood Sultan – Selasa, 17 Januari 2023

Aakash Oberoi (Amit Sadh) adalah seorang pendiri liga seni bela diri dan sedang mencari seorang petarung. 

Kemudian Aakash mendapatkan rekomendasi dari ayahnya, Tuan Patel (Ivan Sylvester Rodrigues), yaitu seorang mantan juara dunia olahraga gulat bernama Sultan (Salman Khan).

Aakash kemudian pergi ke sebuah kota kecil di Haryana untuk menemui Sultan. Setelah bertemu, ia mengajukan tawaran kepada Sultan.

Sayangnya, Sultan menolak. Ia gigih dengan penolakannya dengan alasan telah sepenuhnya pensiun dari gulat.

img_title
Film Sultan. (Foto: IMDb)
 

 

Namun, Aakash tak tinggal diam. Dia coba mencari alasan dibalik pengunduran diri Sultan dengan menemui teman dekat Sultan, Govind (Anant Sharma). 

Govind menceritakan kehidupan Sultan hingga dia memutuskan untuk berhenti dari gulat 8 tahun lalu.  

Pada 2008, Sultan jatuh cinta saat melihat Aarfa Hussain (Anushkka Sharma), seorang pegulat tingkat negara bagian dan putri seorang pelatih gulat lokal. 

Setelah keduanya berkomitmen, Aarfa menghina Sultan dan mengatakan dia hanya akan menikah dengan pegulat yang terlatih. 

img_title
Salman Khan dan Anushka Sharma dalam Sultan. (Foto: IMDb)

 

Bertekad untuk memenangkan rasa hormatnya, Sultan pun mendedikasikan dirinya untuk pelatihan intensif dan akhirnya memangkan turnamen gulat tingkat negara bagian. Dengan itu, Sultan juga memenangkan hati Aarfan dan mereka menikah.  

Ketika keduanya dipilih untuk kontingen Olimpiade, Aarfa hamil. Ia menyerah dengan impian masa kecilnya untuk memenagkan medali emas Olimpiade untuk India, yang kemudian dipenuh oleh Sultan. 

Namun, ternyata segelimang prestasi tersebut membuat Sultan sombong. 

Sultan berlaku kasar pada wartawan dan meninggalkan Aarfa saat mendekati tanggal kelahiran istrinya. Semua ini ia lakukan demi memenangkan emas di Turki. 

img_title
Salman Khan dalam Sultan. (Foto: IMDb)

 

Setelah kembali, Sultan menemukan bahwa putranya yang baru lahir meninggal karena anemia berat. Bayi itu memiliki golongan darah O yang langka, identik dengan Sultan, di mana kehadirannya membuat anaknya tak mendapat donor. 

Apa yang akan terjadi selanjutnya? Apakah Sultan berhasil meraih cinta dan hati Aarfa kembali? Dan apakah niatnya membuka bank darah bisa terwujud? 

Saksikan kisahnya hanya di Mega Bollywood Sultan hari Selasa, 17 Januari 2023 pukul 08.30 WIB di ANTV!

Cara Memasang STB (Set Top Box) ke TV

img_title
Scan STB untuk Siaran Digital ANTV. (Foto: ANTV)

Ingin menyaksikan tayangan ANTV yang lebih jernih? Segera migrasi siaran TV analog ke siaran digital atau Analog Switch Off (ASO) untuk seluruh televisi di wilayah Jabodetabek. 

ANTV yang saat ini mengudara di digital Channel 26 siap memberikan tayangan dengan kualitas yang lebih bersih, jernih, dan canggih. 

Jika belum berhasil menemukan siaran digital ANTV, dapat melakukan scan ulang dengan menggunakan metode manual scan ulang.

Caranya masukkan frekuensi Jakarta UHF 34, Bandung UHF 38, Semarang UHF 39, Yogyakarta UHF 35, dan Surakarta UHF 35. Pastikan antena dalam kondisi baik dan di posisi yang benar. 

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan siaran digital, dapat menggunakan STB (Set Top Box) bersertifikat. Berikut panduan dalam memasang STB:

  1. Siapkan STB dan antena 
  2. Jangan lupa pastikan TV dalam mode AV
  3. Pindahkan konektor antena biasa dari TV ke STB
  4. Pasang kabel RCA atau video audio sesuai dengan warnanya di TV dan STB 
  5. Nyalakan STB
  6. Atur LCN dalam keadaan hidup agar langsung memperoleh Channel 26 ANTV
  7. Masukan kode area atau kode pos daerah tempat tinggal
  8. Klik pencarian otomatis
  9. TV digital siap ditonton