Pemain Timnas U-16 Indonesia Mendapat Bonus Awal Rp150 Juta

Timnas U-16 Diguyur Bonus Rp150 juta usai lolos ke Final Piala AFF U-16 2022
Timnas U-16 Diguyur Bonus Rp150 juta usai lolos ke Final Piala AFF U-16 2022 (Foto : )

Di babak adu penalti, lima pemain Timnas Indonesia U-16 berhasil mengeksekusi tendangan dengan sempurna. Sebaliknya, satu penendang Myanmar gagal mencetak gol ke gawang Timnas Indonesia U-16. Alhasil, Timnas Indonesia U-16 menang 5-4 di babak adu penalti dan akan melawan Vietnam di final Piala AFF U-16 2022.

Sukses mengalahkan Myanmar dan lolos ke final membuat Ketum PSSI Mochamad Iriawan mengguyur bonus Tim U-16 Indonesia sebesar Rp150 juta. Iriawan menilai perjuangan para pemain Timnas mengalahkan Myanmar 6-5 (1-1) pada babak semifinal Piala AFF U-16 2022, Rabu (10/8) di Stadion Maguwoharjo, Sleman, patut diapresiasi.

"Alhamdulillah ini sebagai bentuk apresiasi kepada pemain dan ofisial karena sudah lolos ke babak final. Bila mampu meraih juara Piala AFF U-16 tentu bonus akan bertambah lagi," kata Iriawan. "Saya harap pemain fokus dan kerja keras melawan Vietnam di laga final.

Kami ingin mengulangi juara Piala AFF U-16 tahun 2018 lalu," tambahnya. Laga Indonesia melawan Vietnam akan kick off pukul 20.00 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Pada babak penyisihan Grup A kedua tim sudah bertemu dengan skor akhir 2-1 untuk Garuda Muda.