Strategi Shin Tae-yong Beri Kesempatan Semua Pemain Tampil di Piala AFF U-19

Shin Tae-yong di Press Konferensi Piala AFF U-19 2022 di Jakarta
Shin Tae-yong di Press Konferensi Piala AFF U-19 2022 di Jakarta (Foto : )
Strategi Shin Tae-yong Beri kesempatan semua pemain tampil di Piala AFF U-19. Pelatih Timnas Shin Tae-yong memberi kesempatan kepada semua pemainnya di Piala AFF U-19 dengan hasil tiga kali menang dan 2 kali seri.
Strategi pelatih Timnas Shin Tae-yong merubah komposisi pemain di setiap pertandingan untuk memberi kesempatan semua pemain merasakan atmosfir pertandingan di laga resmi. Dengan komposisi berbeda Shin Tae-yong berharap bisa melihat kemapuan setiap pemainnya untuk memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia U-19.Pasalnya para pemain Timnas U-19 Indonesia yang tampil diajang Piala AFF U-19 ini merupakan cikal bakal para pemain yang akan diturunkan di Piala Dunia U-20 tahun depan. Timnas Indonesia langsung lolos keputaran final Piala Dunia U-20 karena tampil sebagai tuan rumah gelaran akbar dua tahunan FIFA tersebut.Diawal pertandingan Piala AFF U-19, Pelatih Timnas Shin Tae-yong masih memiliki skuat yang lengkap saat menghadapi Vietnam U-19 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi. Tampil dengan playmaker Marcelino Ferdinand dan striker Ronaldo Kwateh, skuat asuhan Shin Tae-yong gagal memetik kemenangan.Padahal Vietnam sudah kehabisan tenaga dan banyak membuang buang waktu dengan berpura pura cidera setiap ada kesempatan. Timnas Indonesia harus berbagi angka setelah hasil pertandingan berakhir dengan skor tanpa gol, 0-0.Dilaga kedua melawan Brunai Darussalam, Shin Tae-yong Kembali melakukan perubahan dan memainkan pemain di bangku cadangan untuk memberi kesempatan mereka merasakan menit bermain di ajang resmi. Perubahan skuat Timnas U-19 Indonesia saat menghadapi Brunai Darussalam tidak mengecewakan dan berbuah manis.Skuat Timnas U-19 Indonesia berhasil membantai Brunai Darussalam dengan skor besar 7-0.  Timnas Indonesia U-19 unggul 7-0 atas Brunei Darussalam pada laga Piala AFF U-19 yang digelar di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi, Jawa Barat.Gol pembuka kemenangan Timnas Indonesia U-19 berhasil dicetak oleh Hokky Caraka pada menit ke-2. Pemain asal Sleman bernomor punggung 9 tersebut menjadi pahlawan kemenangan Timnas Indonesia U-19.Hokky Caraka berhasil memborong empat gol ke gawang Brunei Darussalam dalam pertandingan tersebut. Sementara tiga gol lainnya masing-masing dicetak oleh Ronaldo Kwateh, Arkhan Fikri dan Alfriyanto Nico.Shin Tae-yong Kembali merubah susunan pemain menghadapi pimpinan klasemen sementara Thailand U-19 di laga ketiga. Skuat asuhan Shin Tae-yong mendapatkan perlawanan keras dari Thailand sepanjang babak pertama .Timnas Indonesia U-19 yang tampil menyerang, sering kesulitan menuntaskan peluang untuk menjadi gol. Sebaliknya serangan balasan Thailand juga sering membahayakan gawang Skuat Garuda yang dikawal kipper Cahya Supriya.Dalam pertandingan penting ini, Shin Tae-yong kehilangan playmaker sekaligus kapten tim yaitu Marcelino Ferdinan yang mengalami cidera hamstring. Akibat cideranya Marcelino Ferdinan, serangan Timnas U-19 Indonesia terlihat menurun.Bahkan di babak kedua Arkan Fikri dan kawan kawan tidak mampu mengancam gawang Thailand. Sebaliknya para pemain Thailand mulai mengancam gawang Timnas Indonesia U-19 dengan operan yang akurat dan menyulitkan para pemain Timnas U-19 Indonesia.Beruntung Gawang Timnas Indonesia gagal dibobol leh para pemain Thailand, berkat penampilan gemilang kipper Chaya Supriyadi. Kiper muda Timnas U-19 Indonesia ini beberapa kali menyelamatkan gawangnya dari kebobolan , bahkan saat one on one lawan penyerang Thailand yang terlepas dari kawalan.Hingga pertandingan berakhir skor 0-0 tanpa gol tetap bertahan sehingga Thailand dan Timnas U-19 Indonesia harus berbagi angka. Akibatnya Thailand tergusur ke posisi kedua klasemen sementara, sedangkan Timnas Indonesia U-19, Turun ke peringkat keempat dibawah Myanmar.Melawan Filipina pelatih Shin Tae-yong Kembali melakukan perubahan susunan pemain khususnya terkait dengan absennya sang playmaker Marcelino Ferdinan akibat cidera hamstring. Shin Tae-yong banyak menurunkan pemain berbeda menghadapi Filipina pada laga keempat Grup A.Praktis hanya kiper Cahya Supriadi dan Muhammad Ferrari yang diturunkan. Selebihnya adalah pemain yang sering duduk di bangku cadangan. Hal ini sempat membuat Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan deg degkan karena Skuat Garuda mengemban misi harus menang atas Filipina.“Saya ikut mendengarkan saat STY menentukan 11 pemain yang akan diturunkan melawan Filipina. Awalnya saya sedikit gelisah, tetapi kegelisahan saya terobati. 11 pemain itu dan pemain pengganti lainnya justru bermain menggila. Alhamdulillah kita menang,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.Hasilnya skuad Merah Putih justru tampil lebih segar dan menang 5-1 atas Filipina pada laga keempat Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.Untuk melaju ke babak semi final, Indonesia harus menuntaskan laga babak penyisihan Grup A melawan Myanmar pada Minggu 10 Juli 2022 dengan raihan tiga poin.Iriawan pun meminta semua pemain untuk menuntaskan fase grup dengan kemenangan saat melawan Myanmar. Siapapun pemain yang akan diturunkan oleh Shin Tae-yong harus berjuang keras untuk memenangkan pertandingan.“Tidak ada cara lain. Kita harus menang. Tunjukkan kita bisa. Saya minta doa dan dukungan semua warga negara Indonesia,” imbuh Iriawan.Sementara itu pelatih Shin Tae-yong mengatakan bahwa kunci kemenangan pada laga ini adalah semangat para pemain untuk tampil semaksimal mungkin.“Memang Marselino Ferdinan tidak akan bisa main untuk turnamen kali ini karena cidera, jadi saya berusaha mengubah mental pemain agar para pemain mengorbankan diri. Para pemain pastinya berusaha dan tahu juga di tim kita sudah mulai menjadi satu," kata Shin Tae-yong.Di laga pamungkas Grup A digelar secara bersamaan antara Myanmar U-19 melawan Timnas Indonesia U-19 dan Timnas Vietnam U-19 menghadapi Thailand U-19 pada jam yang sama untuk menghindari tim bermain mata guna mengamankan posisinya untuk lolos ke semi final.Pertandingan antara Timnas U-19 melawan Myanmar U-19 digelar di Stadion Chandrabhaga, Bekasi Jawa Barat.  Sedangkan laga antara Vietnam U-19 melawan Thailand U-19 diselenggarakan di Stadion Madya, Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta.Timnas Indonesia U-19 menghadapi Myanmar dalam partai terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022 yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (10/7/2022) malam WIB.Timnas Indonesia U-19 sukses membantai Myanmar U-19 5-1 di Piala AFF U-19. Skuat Garuda Muda akhirnya berhasil meraih kemenangan besar dengan skor mentereng 5-1 atas Myanmar U-19 di laga penutup Grup B Piala AFF U-19 2022.Kapten Timnas Indonesia U-19 Muhammad Ferarri menjadi bintang kemenangan skuat asuhan Shin Tae-yong dengan memborong dua go. Sementara itu, tiga gol sisanya masing-masing dicetak oleh gelandang Arkhan Fikri, striker Rabbani Tasnim, dan Ronaldo Kwateh.Sayang, kemenangan besar ini tak mampu meloloskan Timnas Indonesia U-19 ke semi final Piala AFF U-19 2022. Pasalnya di laga lainnya Vietnam U-19 seperti dipredikses banyak pihak hanya bermain imbang 1-1 lawan Thailand U-19.Sebelumnya hasil imbang antara Vietnam U-19 melawan Thailand U-19 sudah diprediksi semua pihak untuk menyingkirkan tuan rumah Indonesia. Dengan hasil imbang dengan skor minimal 1-1 dan lebih baik lagi jika 2-2 atau 3-3, maka kedua tim (Vietnam dan Thailand) yang berhak lolos mewakili Grup A ke babak semi final Piala AFF U-19 2022.Perolehan poin Timnas U19 Indonesia sebenarnya identik dengan Vietnam dan Thailand. Ketiga tim tersebut tercatat sama sama mengoleksi 11 poin dari lima laga Grup A. Namun, Timnas U19 Indonesia tetap harus tersingkir karena kalah agresivitas gol dari Thailand dan Vietnam dalam mini klasemen yang melibatkan ketiga tim tersebut.