Manuel Locatelli Man of The Match Laga Italia vs Swiss

Manuel Locatelli Man og the Match Italia vs Swiss 3-0
Manuel Locatelli Man og the Match Italia vs Swiss 3-0 (Foto : )
Manuel Locatelli Man of The Match laga Italia vs Swiss. Gelandang Timnas Italia Manuel Locatelli terpilih menjadi Man of The Match dalam laga kedua Italia vs Swiss yang berakhir dengan skor 3-0.
Manuel Locatelli merebut gelar terhormat Man of the Match dalam laga Tim Nasional (Timnas) Italia melawan Swiss di matchday kedua Grup A Piala Eropa 2020. Manuel Locatelli tampil mengesankan dan berhasil menjadi pahlawan kemenangan bagi Italia.Selain berhasil memimpin lini tengah Gli Azzuri dengan baik, Manuel Locatelli juga sukses mencetak dua gol hingga mengantar timnya meraih kemenangan 3-0 atas Swiss sekaligus mengantarkan Italia lolos ke babak 16 besar.Italia melanjutkan perjalanannya di babak penyisihan grup A diajang Piala Eropa 2020. Tuan rumah Italia berhadapan dengan Swiss di Stadion Olimpico, Roma, Italia pada Kamis (17/6/2021) dini hari WIB. Gli Azzurri tampil menawan dan berhasil meraih kemenangan kedua dengan kemenangan yang sama 3-0 seperti di laga pertama saat mengalahkan Yunani.
Timnas Italia Berpesta Gol 3-0 Saat Menghadapi Swiss Timnas Italia menghadapi Swiss dengan target menang untuk meraih tiket babak knock out Piala Eropa 2020. Skuat asuhan pelatih Roberto Manchini memainkan pola 4-3-3 dengan mengandalkan trio penyerang Ciro Immobile didampingi Domenico Berardi di sayap kanan dan Lorenzo Insigne di sayap kiri.Sementara tiga gelandang di lini tengah diisi oleh gelandang Nicolo Barella di kanan dan Manuel Locatelli di posisi gelandang kiri. Sementara di posisi playmaker,  Roberto Mancini mempercayakan kepada Jorginho.[caption id="attachment_472243" align="alignnone" width="900"] Manuel Locatelli Man of The Match Laga Italia vs Swiss Manuel Locatelli juga sukses mencetak dua gol hingga mengantar timnya meraih kemenangan 3-0 atas Swiss sekaligus mengantarkan Italia lolos ke babak 16 besar. (Foto : UEFA Euro 2020)[/caption]Manuel Locatelli tampil mengesankan dan berhasil mencatatkan namanya di papan skor setelah mencetak dua gol untuk tuan rumah Italia. Sementara itu, satu gol lainnya berhasil dicetak oleh striker Ciro Immobile pada menit ke-89’.Gol pertama Locatelli tercipta pada menit ke-26’. Manuel Locatelli berhasil memanfaatkan umpan ciamik dari Domenico Berardi yang berada di sisi kiri gawang Swiss. Gelandang berusia 23 tahun itu pun bisa melanjutkannya dengan tendangan keras hingga membuat bola bersarang ke gawang Swiss tanpa bisa dihalau oleh kiper Yann Sommer.Di babak kedua, Manuel Locatelli kembali menunjukkan taringnya, tepatnya di menit menit ke-52’. Locatelli berhasil menggandakan keunggulan Italia dengan memanfaatkan umpan dari Barella. Tendangan kerasnya di luar kotak penalti tidak mampu dibendung oleh kiper Yann Sommer hingga berbuah gol.Berkat kontribusi besarnya, Italia memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020. Armada Roberto Mancini total sudah mengemas enam poin sejauh ini. Italia menjadi tim pertama yang mencatatkan diri lolos ke babak knock out Piala Eropa 2020.https://twitter.com/EURO2020/status/1405297990244442112Berkat kemenangan 3-0 atas Swiss ini, Italia bertengger di puncak klasemen sementara Grup A. Gli Azzurri unggul dua poin dari Wales yang menduduki peringkat kedua pada klasemen sementara Grup A Piala Eropa 2020.Meski masih ada satu laga lagi yang tersisa di Grup A bagi Italia, tetapi raihan enam poin skuat asuhan Roberto Manchini kali ini sudah cukup untuk membawa mereka melenggang ke babak 16 besar. Italia akan menghadapi Wales di laga pamungkas Grup A Piala Eropa 2020.Pertemuan antara Italia melawan Wales akan digelar pada Minggu 20 Juni 2021 malam WIB. Di waktu yang sama, Swiss akan berhadapan dengan Turki yang kini menjadi juru kunci Grup A.