Ratusan Pekerja Objek Wisata di Lembang dan Cisarua Jalani Swab Test

Ratusan pegawai objek wisata swab test
Ratusan pegawai objek wisata swab test (Foto : )
Ratusan pekerja obyek wisata di Lembang dan Cisarua, Bandung Barat, Jawa Barat, menjalani swab test. Pelaksanaan swab test ini sebagai upaya dan persiapan pengelola wisata menghadapi libur panjang akhir tahun ini, agar benar terbebas dari covid-19.
Lebih dari 150 orang yang terdiri dari para pelaku dan pekerja obyek wisata yang ada di wilayah Lembang dan Cisarua, Bandung Barat, antre mendaftarkan diri untuk mengikuti swab test. Kali ini, pelaksanaan swab test dipusatkan di Obyek Wisata Kampung Daun, Kecamatan Parongpong, Bandung Barat.Satu per satu, para pekerja mulai dari manajemen, kemudian ticketing hingga juru parkir di sejumlah obyek wisata yang tersebar di Lembang dan Cisarua diambil sampel air liur, baik dari rongga mulut maupun hidung. Pelaksanaan swab test juga digelar di Obyek Wisata Taman Wisata Grafika Cikole. Total ada sekitar 600 pekerja wisata yang menjalani swab test pada Sabtu (5/12/2020).Swab test merupakan upaya Dinas Kesehatan dan Dinas Pariwisata Kabupaten Bandung Barat, dalam upaya mencegah sekaligus memutus penyebaran covid-19 di lingkungan obyek wisata. Hal ini juga dilakukan sebagai persiapan libur panjang akhir tahun ini, sehingga pekerja wisata bebas dari covid-19. Hasil swab test akan diketahui dalam beberapa hari ke depan, sehingga bisa terdeteksi secara dini adanya penyebaran covid-19 di lingkungan obyek wisata.Setiap akhir pekan, sejumlah obyek wisata di Lembang dan Cisarua, selalu ramai dikunjungi wisatawan. Namun di masa pendemi ini kepadatan wisatawan dibatasi oleh pengelola, untuk mencegah penyebaran covid-19. Warga juga tetap dihimbau untuk menerapkan protokol kesehatan dengan menggunakan masker, kemudian mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak, agar terhindar dari penyebaran covid-19.Endra Kusumah | Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat