Namanya Dijadikan sebagai Nama Jalan di Abu Dhabi, Jokowi: Persembahan untuk Indonesia

Dijadikan sebagai Nama Jalan di Abu Dhabi, Jokowi: Persembahan untuk Indonesia (Foto Instagram)
Dijadikan sebagai Nama Jalan di Abu Dhabi, Jokowi: Persembahan untuk Indonesia (Foto Instagram) (Foto : )
Uni Emirat Arab (UEA) mengabadikan nama Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjadi nama jalan di Abu Dhabi.
Diketahui, peresmian President Joko Widodo Street dipimpin oleh Chairman Abu Dhabi Executive Office Sheikh Khalid bin Mohammed bin Zayed Al Nahyan pada Senin (19/10/2020) pukul 16.45 waktu setempat.Hal itu dibenarkan Presiden Jokowi melalui akun Instagram resmi miliknya @jokowi. Dalam unggahannya itu, Jokowi juga memberikan beberapa penjelasan."Seruas jalan di Kota Abu Dhabi, Uni Emirat Arab kemarin diresmikan sebagai Presiden Joko Widodo Street dipimpin oleh Chairman Abu Dhabi Executive Office. Jalan yang membelah kawasan Abu Dhabi National Exhibition Center dengan Embassy Area yang ditempati sejumlah kantor perwakilan diplomatik itu menggunakan nama saya," tulis mantan Gubernur DKI Jakarta itu, Selasa (20/10/2020).Jokowi juga menegaskan bahwa penghargaan bukan ditujukan bagi dirinya, tetapi untuk Tanah Air."Ini tentu sebentuk penghargaan dan kehormatan. Bukan untuk saya pribadi semata-mata, tetapi untuk Indonesia," ucap Jokowi.https://www.instagram.com/p/CGjGKPaBL_F/Sebagai informasi, jalan Presiden Joko Widodo terletak di salah satu ruas jalan utama, yang membelah ADNEC (Abu Dhabi National Exhibition Center) dan Embassy Area.Lingkungan di kawasan tersebut diketahui ditempati sejumlah kantor perwakilan diplomatik.Nama jalan Presiden Joko Widodo Street ini sebelumnya adalah Al Ma’arid Street (dalam bahasa Indonesia artinya ekshibisi/pameran). Jalan itu menghubungkan Jalan Rabdan dengan Jalan Tunb Al Kubra.