Pasien Covid-19 di RS Darurat Stadion Patriot Rutin Melakukan Senam Pagi

pasien covid-19 RS Stadion Patriot
pasien covid-19 RS Stadion Patriot (Foto : )
Pasien covid -19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, rutin melakukan senam pagi yang dipimpin petugas medis. Kegiatan senam tersebut bertujuan untuk meningkatkan imunitas pasien. Hingga kini masih ada 31 pasien yang menjalani perawatan.
Pasien covid-19 berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG) yang menjalani isolasi di  RS Darurat Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Selasa pagi (29/9/2020)  nampak antusias menjalani senam yang dipimpin petugas medis dengan APD lengkap.Kepala bidang pelayanan dan kesehatan Dinkes Kota Bekasi menjelaskan, untuk meningkatkan imunitas, aktivitas pasien di RS darurat antara lain senam pagi atau berolahraga selama setengah jam. Kemudian pasien kembali mejalani isolasi di ruangan masing- masing.Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinkes Kota Bekasi, Drg. Rina Oktavia  mengatakan hingga kini tercatat 31 pasien yang di rawat,  namun empat orang yang seluruhnya laki- laki, sudah mendapat izin untuk pulang.Pasien yang dirawat di RS Darurat Stadion Patriot, tidak dirawat selama 14 hari, sebab pasien saat hari ketiga kembali menjalani swab test. Jika hasil pemeriksaan negatif, maka pasien dibolehkan pulang dan kembali menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing. Namunj jika bergejala akan dirujuk ke rumah sakit lain.RS Darurat Stadion Patriot  beroperasi sejak 21 September 2020 dan bertujuan untuk merawat pasien orang tanpa gejala (OTG) yang rumahnya tidak layak dijadikan tempat isolasi mandiri.Kurnia Dwi Hapsari | Bekasi, Jawa Barat