Baru Melahirkan, Irish Bella Curhat Kesulitan Menyusui Baby Air

Baru Melahirkan, Irish Bella Curhat Kesulitan Menyusui (Foto: Instagram/@_irishbella_)
Baru Melahirkan, Irish Bella Curhat Kesulitan Menyusui (Foto: Instagram/@_irishbella_) (Foto : )
Irish Bella baru saja melahirkan bayi laki-laki pada Jumat (18/9/2020) pagi, melalui proses operasi caesar. Meski operasinya berjalan lancar dan kondisinya sudah mulai pulih, Irish mengaku mengalami kesulitan untuk memberikan ASI untuk buah hatinya.
Hal tersebut diungkap dalam vlog berjudul “CERITA MALAM MINGGU PERTAMA KAMI BERSAMA AIR RUMI!!”, yang diunggah di kanal YouTube Aish TV, Selasa (22/9/2020).“Jadi sebenernya Alhamdulillah operasinya lancar. Ini hari kedua (pasca melahirkan) aku udah bisa jalan-jalan nggak sakit sama sekali. Tapi perjuangan seorang ibu nggak mungkin mulus-mulus semua ya,” ujar Irish Bella.Irish pun mengungkapkan kesulitannya menyusui Baby Air. Selain karena ASInya belum banyak keluar, pesinetron 24 tahun itu masih dalam proses belajar memberi ASI yang benar.[caption id="attachment_377527" align="alignnone" width="717"]
YouTube/Aish TV YouTube/Aish TV[/caption]“Aku sekarang lagi kesusahan untuk nyusuin Air, karena ya namanya ibu baru jadi masih belajar,” kata Irish.“Susah, karena Baby Air juga masih bingung cara menyedot yang benar kayak gimana. Aku juga mungkin memposisikannya masih belum benar. Terus ASInya juga belum keluar banyak, gitu,” jelasnya.Kendati demikian, Irish tetap berusaha menenangkan dirinya. Apalagi, ia selalu mendapat dukungan dari sang suami, Ammar Zoni.[caption id="attachment_377529" align="alignnone" width="700"] Instagram/@_irishbella_ Instagram/@_irishbella_[/caption]“Tapi nggak boleh terlalu dipikirin kalo ASInya belum keluar, karena bayi itu punya cadangan makanan selama 72 jam atau 3 hari (setelah lahir). Jadi dia bisa survive 3 hari tanpa ASI,” tutur Irish Bella.Irish bersyukur bisa belajar lebih banyak tentang bagaimana memberi ASI yang benar. Merasa menjadi pejuang ASI, ia pun minta didoakan agar bisa segera memberi ASI yang cukup untuk Baby Air.“Ibunya belajar untuk kasih ASI yang benar, makan makanan yang sehat supaya ASInya cepat keluar. Jadi doain ya, aku merasa jadi pejuang ASI,” pungkasnya.https://www.youtube.com/watch?v=PVDcOnCdswc