Komisi III DPR Kunker di Polda Jateng: Kita Putus Mata Rantai Penyebaran COVID

Komisi III DPR Kunker di Polda Jateng: Kita Putus Mata Rantai Penyebaran COVID
Komisi III DPR Kunker di Polda Jateng: Kita Putus Mata Rantai Penyebaran COVID (Foto : )
Komisi III DPR RI melakukan kunjungan kerja ke Mapolda Jawa Tengah, Semarang. Mengajak bersama memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Di sini para senator juga membagikan 36.000 masker kepada Komunitas Masyarakat Jateng.
Di halaman Mapolda Jateng rombongan Komisi III DPR RI yang melaksanakan kunjungan kerja disambut Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Forkompinda Jawa Tengah, Jumat (18/9/2020).Selain melaksanakan Kunker, Komisi III DPR RI juga melaksanakan kegiatan pembagian 36 ribu masker kepada Komunitas Masyarakat Jateng. Pembagian ini didampingi Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Forkompinda dan Pejabat Utama Polda Jateng.Total hampir 7 Juta masker telah dibagikan Polda Jateng sebagai upaya penyadaran dan pembiasaan protokol kesehatan.Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo beserta Kepala Kejaksaan Jateng Priyanto dan ketua Tim Kunjungan Kerja Komisi III DPR RI Adies Kadir menyematkan masker langsung secara simbolis kepada 17 perwakilan komunitas masyarakat yang sebelumnya telah dinyatakan bebas Covid melalui hasil rapid test.[caption id="attachment_375833" align="alignnone" width="900"]
Komisi III DPR Kunker di Polda Jateng: Kita Putus Mata Rantai Penyebaran COVID Foto: Polda Jateng[/caption]Penggunaan masker diikuti serentak oleh peserta lainnya diantaranya Bhabinkamtibmas, Babinsa, kepala pasar, komunitas ojek online, komunitas sepeda, komunitas paranormal, hingga komunitas mobil kompak melakukan aksi pengunaan masker secara serentak.Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengingatkan agar masyarakat membiasakan 3M (Menjaga jarak, Mengunakan masker dan Mencuci tangan dengan sabun)."Adaptasi kebiasaan baru itu tidak sulit, Pemprov Jateng ini diminta menekan angka covid dalam dua minggu. Saya ingin sampaikan yang punya gula darah tinggi, hipertensi anda tidak klayapan, harus banyak dirumah, dua penyakit ini yang angka kematiannya tinggi," terang Ganjar Pranowo saat sambutan.[caption id="attachment_375832" align="alignnone" width="900"] Komisi III DPR Kunker di Polda Jateng: Kita Putus Mata Rantai Penyebaran COVID Foto: Polda Jateng[/caption]Sementara itu, ketua Tim Kunjungan Kerja Komisi III DPR RI, Adies Kadir mengajak masyarakat untuk perang melawan corona."Saya agak kaget juga katanya Semarang angka Covid paling tinggi. Saya agak deg-degan juga. Tapi saya sudah dapat penjelasan dari pak gubernur tenyata datanya tidak benar. Kawan kita banyak yang gugur terakhir teman kita di Sekda yang gugur, penggunaaan masker ini jangan dianggap remeh," ujar Adies dalam sambutannya.[caption id="attachment_375830" align="alignnone" width="900"] Komisi III DPR Kunker di Polda Jateng: Kita Putus Mata Rantai Penyebaran COVID