Asa Striker Timnas U-19 Irfan Jauhari Menjebol Gawang Kroasia

Asa Irfan Jauhari Ingin Bobol Gawang Kroasia
Asa Irfan Jauhari Ingin Bobol Gawang Kroasia (Foto : )
Asa striker Timnas U-19 Irfan Jauhari menjebol gawang Kroasia. Irfan Jauhari yang menjadi juru gedor Timnas U-19 bersama rekannya Saddam Gaffar belum mampu menyumbangkan gol di laga perdana saat Skuat Garuda ditundukkan Bulgaria 0-3.
Penyerang Tim Nasional Indonesia U-19, Irfan Jauhari mengatakan bahwa dirinya sudah mendapat evaluasi dari tim pelatih dan siap menjalani laga uji coba melawan Kroasia pada Selasa (8/9/2020).Partai kedua pertandingan yang bertitel International U-19 Friendly Tournament 2020 antara Timnas Indonesia U-19 melawan Kroasia U-19 akan berlangsung di Stadion SRC Mladost, Cakovec Selasa 8 September 2020.Pertandingan ini menjadi laga uji coba kedua bagi anak asuh Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong selama mengikuti pemusatan latihan (TC) di Kroasia. Skuat Garuda Muda sebelumnya sudah melawan Bulgaria dan berkesudahan dengan skor 0-3 pada Sabtu (5/9/2020) lalu."Kami mendapatkan arahan dari tim pelatih agar fokus selama 90 menit bertanding. Kroasia tim yang kuat apalagi sudah meraih dua kali kemenangan di uji coba ini," kata Irfan Jauhari.Para pemain Timnas U-19 sebenarnya mampu menahan imbang Bulgaria di babak pertama dengan skor imbang 0-0.  Namun Rizky Ridho dan kawan kawan kehilangan konsentrasi di 13 menit terakhir, kemungkinan besar karena kemampuan fisik para pemain mulai menurun.Akibatnya gawang Muhammad Adi Satryo diberondong 3 gol berturut turut oleh striker Timnas Bulgaria Martin Petkov. Sundulan Martin Petkov yang berada di kotak penalti Indonesia berhasil melesakkan bola ke dalam gawang Indonesia yang dikawal kiper Muhammad Adi Satryo di menit ke-78. Martin Petkov sukses menjebol gawang Adi Satryo melalui sundulan memanfaatkan tendangan bebas. Skor 1-0 untuk Bulgaria.Berselang empat menit kemudian, gawang Adi Satryo kembali kebobolan pada menit ke-82. Kali ini Bulgaria berhasil menggandakan keunggulannya setelah tembakan dari jarak jauh Stanislav Shopov berhasil merobek gawang Adi Satryo. Skor bertambah 0-2 untuk keunggulan Bulgaria.Kerjasama Andi Irfan, David Maulana dan kawan kawan semakin mudah dipatahkan setelah tertinggal dua gol. Menurunnya mental bertanding para pemain Timnas U-19 dimanfaatkan oleh para pemain Bulgaria untuk melakukan serangan cepat. Enam menit kemudian, Martin Petkov dan kolega berhasil menjebol gawang skuat Garuda. Lagi Lagi aksi striker Bulgaria Martin Petkov berhasil mencetak gol keduanya pada menit 88' untuk merubah skor menjadi 3-0."Kroasia juga mengandalkan bola mati, kami sudah melihat video pertandingan mereka saat melawan Bulgaria dan Arab Saudi. Semoga besok kami bermain lebih baik lagi dan tim mengalami perkembangan yang positif," tambah pemain asal Bali United tersebut.Setelah melawan Kroasia, Indonesia akan berduel dengan Arab Saudi pada 11 September mendatang. Selain mengikuti turnamen tersebut, skuat Garuda Muda juga akan melawan Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zagreb selama pemusatan di Kroasia. TC di Kroasia dijadwalkan hingga akhir September 2020.Timnas U-19 menjalani pemusatan latihan di Kroasia sebagai persiapan menghadapi Piala AFC U-19 yang rencananya akan dihelat di Uzbekistan pada 14-31 Oktober 2020. Selain itu Skuat asuhan Shin Tae-yong juga disiapkan untuk mengikuti ajang bergengsi Piala Dunia U-20 2021 yang akan diselenggarakan di Indonesia. Sebagai tuan rumah, Timnas U-20 Indonesia secara otomatis lolos ke putaran Final Piala Dunia U-20 2021.