Gunung Semeru Kembali Erupsi Pada Hari Ini

Gunung Semeru Kembali Erupsi Pada Hari Ini
Gunung Semeru Kembali Erupsi Pada Hari Ini (Foto : )
Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur, kembali erupsi pada pagi ini.
Kepulan asap berwarna putih kelabu terlihat pada puncak Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur, pukul 06.16 WIB, Selasa (21/1/2020).Ketinggian kolom abu mencapai setinggi 400 meter di Desa Sumbermujur Kecamatan Candipuro Lumajang, Jawa Timur, bergerak mengarah ke arah Utara.Erupsi Gunung Semeru yang membawa material abu ini terekam di alat seismograf di Pos Pengamatan Gunung Merapi di Sawur, dengan amplitudo 23 mm dan berdurasi selama 1 menit 40 detik.Meski aktifitas vulkanik cenderung meningkat di Puncak Kawah Jonggring Saloko, tidak sampai mempengaruhi aktifitas warga di luar radius 4 kilometer.Petugas Pos Pengamatan Sawur mengimbau warga tidak beraktifitas dalam radius 4 kilometer dari puncak kawah tersebut.
Muhammad Syahwan | Lumajang, Jawa Timur