Berita Terheboh Indonesia Sepanjang 2019, dari Vannesa Angel Hingga Ari Ashkara

vannesa angel
vannesa angel (Foto : )

Jokowi Dua Periode

Joko Widodo kembali dilantik sebagai Presiden RI setelah memenangi Pemilu Presiden 2019. Jokowi yang berpasangan dengan Ma’ruf Amin, meraih 85.607.362 suara. Sementara Prabowo Subianto-Sandiaga Uno meraih 68.650.239 suara.[caption id="attachment_263375" align="alignnone" width="900"]
Pelantikan Presiden Joko Widodo pada 20 Oktober 2019 (Foto: Setneg)[/caption]Sebelumnya, sempat terjadi demo yang menolak hasil pemilu. Bahkan demo di Jakarta pada Mei 2019 berujung rusuh. Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) menyebut, ada 10 orang yang meninggal dunia dalam kejadian tersebut. Sembilan korban ada di Jakarta dan seorang lainnya di Pontianak, Kalimantan Barat.Hasil investigasi Tim Pencari Fakta Komnas HAM menyebut, dari jumlah tersebut, 9 orang di antara mereka diduga tewas akibat mengalami luka tembak.Sementara kubu Prabowo-Sandiaga mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK) atas penetapan hasil rekapitulasi suara tersebut. Namun MK menolak seluruh permohonana gugatan Prabowo-Sandiaga.Usai dilantik sebagai Presiden, Jokowi justru menarik Prabowo masuk dalam Kabinet Indonesia Maju dengan posisi Menteri Pertahanan. Politisi Gerindra lainnya, Edhy Prabowo juga mendapat kursi sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan menggantikan Susi Pudjiastuti.Dengan masuknya Partai Gerindra dalam kabinet, maka tinggal Partai Keadilan Sejahtera, Partai Demokrat dan PAN yang berada di luar pemerintahan.

Revisi UU KPK

Pemberantasan korupsi pada 2019 ini merupakan tahun terberat bagi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).KPK diserang dari berbagai sudut seperti revisi Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2002 tentang KPK serta masuknya pimpinan KPK yang sebelumnya pernah dinyatakan melanggar kode etik saat menjabat sebagai Deputi Penindakan di lembaga anti rasuah itu.Revisi UU KPK secara resmi disahkan oleh rapat paripurna DPR RI pada Selasa, 17 September 2019 yang kemudian menjadi Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2019 tentang KPK.Menurut catatan KPK, terdapat 26 poin pelemahan dari UU KPK hasil revisi yang mulai berlaku 17 Oktober 2019. Salah satunya adalah keberadaan Dewan Pengawas yang ditunjuk langsung oleh presiden.Gelombang demonstrasi mahasiswa dan berbagai elemen masyarakat menolak revisi UU KPK terjadi dimana-mana. Bahkan di beberapa daerah, termasuk di Jakarta, demonstrasi berujung rusuh hingga merenggut korban jiwa.[caption id="attachment_263376" align="alignnone" width="900"]