Aksi Kejar-Kejaran Polisi - Pelaku Warnai Penangkapan Pengedar Narkoba

KEJAR2AN PENYERGAPAN BURONAN NARKOBA
KEJAR2AN PENYERGAPAN BURONAN NARKOBA (Foto : )
Aparat kepolisian Polda Sulawesi Selatan, meringkus buronan pelaku peredaran narkoba jenis sabu, di jalan Poros Sengkang Bone, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan.Polisi terpaksa melepaskan tembakan peringatan berulang kali ke udara, guna menghentikan kendaraan roda empat pelaku saat terlibat kejar-kejaran di ruas jalan tersebut.Kejar-kejaran antara aparat kepolisian Polda Sulawesi Selatan dan pelaku peredaran narkoba jenis sabu ini, terjadi di ruas jalan Poros Sengkang Bone, Kecamatan Pampanna, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan.Petugas yang melakukan pengejaran, terpaksa melepaskan tembakan peringatan ke udara berulang kali, guna menghentikan laju kendaraan roda empat yang ditumpangi oleh buronan pelaku peredaran narkoba jenis sabu.Setelah berhasil menghentikan kendaraan dan mengamankan para penumpang mobil tersebut, polisi pun langsung menggeledah tas milik target operasi. Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan alat isap sabu serta sisa sabu yang diselipkan dalam bungkusan susu milo.Pelaku peredaran narkoba jenis sabu, yang teridentifikasi bernama Sahar (36), dan merupakan buronan polisi sejak beberapa bulan terakhir.Untuk kepentingan proses pengembangan dan penyelidikan kasus tersebut, pelaku serta barang bukti yang ditemukan, digelandang ke Polda Sulawesi Selatan. Sementara para penumpang mobil tersebut, menjalani pemeriksaan sebagai saksi.
Sulhar Andhiez | Makassar, Sulawesi Selatan