Perang Taksu! Keris Mpu Gandring Dilebur di Kawah Kelud

Keris Mpu Gandring Dilebur di Kawah Kelud?
Keris Mpu Gandring Dilebur di Kawah Kelud? (Foto : )
DUA!
Saat Kebo Ijo mabuk, diambillah keris itu oleh Ken Arok. Dibawanya ke
pakuwon Tumapel. Menikam Tunggul Ametung. Merebut tahta Tumapel. Merebut pula Ken Dedes yang saat itu sedang hamil. Kebo Ijo jadi kambing hitam dan segera dihukum mati menggunakan keris yang sama. TIGA! Ken Arok mengubah Tumapel menjadi Singhasari. Mengangkat dirinya raja pertama. Menganugerahi diri gelar Sri Ranggah Rajasa Sang Amurwabhumi. Dengan demikian resmi adanya dinasti Rajasa (Rajasawangsa) atau Girindra (Girindrawangsa).Ini yang menarik! Ken Dedes tahu bagaimana Tunggul Ametung dibunuh. Pun tahu siapa yang membunuh. Ken Dendes paham namun tutup mulut. Mengapa? Ken Dedes dan Ken Arok diam-diam menjalani cinta. Matinya Tunggul Ametung membuka jalan Ken Dendes menikah dengan Ken Arok. Ken Dedes tidak mencintai Tunggul Ametung. Ken Dedes hanyalah wanita desa korban kawin paksa.Ken Arok hanya memerintah lima tahun (1222–1227). Pada tahun 1227 Ken Arok dibunuh Ki Pengalasan dari desa Batil, orang suruhan Anusapati. Anusapati adalah anak Tunggul Ametung dan Ken Dedes.Ken Arok dan Ken Dedes memperoleh tiga putra dan satu putri: Mahisa Wunga Teleng, Panji Saprang, Agni Bhaya dan Dewi Rimbu. Dari pernikahannya dengan Ken Umang, Ken Angrok mempunyai tiga putra dan seorang putri: Panji Tohjaya, Panji Sudatu, Wregola dan Dewi Rambi. EMPAT!