Mobil Listrik Perdana Porsche Tanpa Tombol Sama Sekali

mobil Porsche Taycan
mobil Porsche Taycan (Foto : )
Porsche, sebuah perusahaan otomotif Jerman yang dikenal membuat mobil sport akhirnya ikut membuat mobil listrik. Namun mobil listrik perdana Porsche tanpa tombol sama sekali.
newsplus.antvklik.com
– Porsche memamerkan produk mobil listrik perdananya dengan nama Taycan, pada Rabu (4/9/2019). Ada dua versi mobil yang dihadirkan. Pertama dengan versi 670 tenaga kuda Taycan Turbo dan versi 751 tenaga kuda Taycan Turbo S. Memang kata ‘Turbo’ di sini agak membingungkan, karena sistem tenaga turbo tidak ada di mesin mobil listrik. Namun Porsche tetap memberi nama ‘Turbo’ untuk menunjukkan tingginya performa mobil buatan mereka. Dengan menggunakan teknologi tambahan tenaga yang disebut 'Overboost' dan sistem 'Launch Control', mobil ini dapat melaju 0-100 kilometer per jam hanya dalam tempo 2,6 detik saja. Tak hanya tingginya performa mesin elektrik yang dibanggakan Porsche, mobil Taycan juga mampu bermanuver di tikungan dengan sangat baik. [caption id="attachment_226987" align="alignnone" width="300"] Porsche Taycan dari belakang (Foto: Porsche)[/caption] Sederet keunikan juga ada pada mobil listrik ini. Bila di mobil listrik pada umumnya tak membutuhkan gigi transmisi, pada Taycan ternyata dilengkapi transmisi dengan dua percepatan yang mengatur tenaga di roda belakang dan depan. Saat melihat ke dalam mobil, ternyata hampir tak ada tombol pengatur berbagai fungsi mobil. Sejumlah layar sentuh dan monitor menggantikan fungsi tombol pada Taycan. [caption id="attachment_226984" align="alignnone" width="300"] Interior mobil Porsche Taycan nyaris tanpa tombol (Foto: Porsche)[/caption]

Mampu Tempuh Jakarta-Semarang

Soal ketahanan baterai, Porsche mengklaim Taycan dapat menempuh jarak hingga 450 km jika baterai terisi penuh. Artinya mobil ini dapat menempuh jarak Jakarta-Semarang lewat tol tanpa khawatir kehabisan energi baterai di tengah jalan. Mirip dengan ponsel masa kini, Porsche Taycan juga dilengkapi fitur pengisian cepat alias fast charging. Disebutkan, untuk mengisi baterai mobil hingga terisi 80 persen hanya membutuhkan waktu 22,5 menit saja. Namun di tengah seabrek keunggulan Porsche Taycan dibanding mobil listrik lain, ternyata harganya juga selangit. Untuk versi Turbo S, mobil ini dijual dengan harga 185.000 dollar AS atau sekira Rp2,6 miliar. Tentu harga mobil ini akan kian melambung jika masuk ke Indonesia. Sumber: CNN