Airnav Indonesia Siap Layani Navigasi Penerbangan Komersil ke Palu

Airnav Indonesia Siap Layani Navigasi Penerbangan Komersil ke Palu
Airnav Indonesia Siap Layani Navigasi Penerbangan Komersil ke Palu (Foto : )
www.antvklik.com
- Perusahaan Umum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau dikenal dengan Airnav Indonesia menyatakan kesiapannya melayani navigasi penerbangan komersil tujuan Palu, Minggu (30/9) siang ini.Kesiapan Airnav Indonesia dalam membuka layanan navigasi untuk penerbangan komersil, setelah melakukan perbaikan alat komunikasi, yang sebelumnya rusak parah akibat gempa 7,4 Skala Richter yang mengguncang Palu dan Donggala.Belum lagi banyaknya keluarga korban yang hendak ke Palu dan keperluan logistik, medis dan tim evakuasi, yang harus didistribusikan secepatnya, yang selama ini hanya mengandalkan pesawat Hercules TNI Angkatan Udara.General Manager Airnav Makassar Novy Pantaryanto menyarakankan kepada pemilik maskapai airlines untuk menggunakan pesawat ATR-72, Boeing seri 737-200, 737-300 dan 737-400. Hal ini menyusul runway yang bisa digunakan hanya berjarak 2.000 meter, menyusul terbelahnya landasan pacu/ runway sepanjang 350 meter, dari ujung runway 33.“Pasca gempa kemarin peralatan komunikasi kami runtuh dan rusak, namun sejak pagi hari kemarin hingga siang, kami sudah menurunkan tenaga sebanyak 3 orang untuk melakukan penanganan perbaikan radio. Minggu (30/9) pagi tadi, sudah kami kirimkan lagi teknisi 3 orang bersama dengan beberapa peralatan. Insya Allah hari ini pelayanan akan lebih baik. Direncanakan kalau nanti semua berjalan lebih baik, kita akan mulai bisa membuka penerbangan sipil. Harapan kami, siang ini,” jelas Novy.Pasca gempa Palu dan Donggala berkekuatan 7,4 Skala Richter pada Jumat (28/9) lalu, membuat operasional Bandara Mutiara Sis Al Jufri, Palu, ditutup, karena mengalami keretakan pada landasan pacu pesawat dan meruntuhkan tower pengatur lalu lintas udara (ATC). Laporan Asis Hamid dari Maros, Sulawesi Selatan